Studi Evaluasi Profil Daya Tahan Paru Jantung Mahasiswa Kecabangan Atletik Pendidikan Kepelatihan Olahraga Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta di Masa Pandemi Covid-19

Rahman, Wahyu Nur (2022) Studi Evaluasi Profil Daya Tahan Paru Jantung Mahasiswa Kecabangan Atletik Pendidikan Kepelatihan Olahraga Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta di Masa Pandemi Covid-19. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
fulltext_wahyu nur rahman_18602241003.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan atas dasar menurunnya kondisi daya tahan fisik Mahasiswa Pendidikan Kepelatihan Olahraga Kelas C 2020 Universitas Negeri Yogyakarta. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui kondisi daya tahan fisik Mahasiswa Pendidikan Kepelatihan Olahraga Kelas C 2020 pada masa pandemi. Penelitian ini merupakan penelitian Deskriptif Kuantitatif. Dan metode penelitian yang saya gunakan metode penelitian survey. Populasi pada penelitian ini adalah mahasiswa PKO FIK UNY, dan sampel pada penelitian ini adalah sebanyak 8 mahasiswa aktif Universitas Negeri Yogyakarta Kelas Pendidikan Kepelatihan Olahraga C 2020. Instrumen tes yang digunakan di penelitian ini adalah Cooper Test. Teknik analisis yang digunakan adalah memasukan data hasil tes kedalam bentuk persentase. Hasil tes kondisi daya tahan fisik ini menunjukan bahwa kondisi daya tahan fisik mahasiswa pendidikan Kepelatihan Olahraga Kelas C 2020 adalah sangat kurang atau sangat buruk dilihat dari hasilnya yaitu dari 8 mahasiswa tidak ada satupun yang berhasil masuk ke level baik-sangat baik (0%), di level baik ada 1 mahasiswa (12,5%). Di level kurang ada 2 mahasiswa (25%), dan di level sangat kurang ada 5 mahasiswa (62,5%). Hal ini menunjukan buruknya kualitas daya tahan mahasiswa Pendidikan Kepelatihan Olahraga Kelas C 2020 di masa pandemi yang kita ketahui tidak adanya latihan.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: Dosen Pembimbing: Faidillah Kurniawan, M.Or.
Uncontrolled Keywords: kondisi daya tahan fisik, atletik
Subjects: Olahraga > Kepelatihan
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 17 Feb 2022 07:04
Last Modified: 17 Feb 2022 07:04
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/72371

Actions (login required)

View Item View Item