Suci Cahya Lestiani , Lestiani (2012) PENGEMBANGAN MEDIA LAYANAN BIMBINGAN KARIR TENTANG PEMAHAMAN LINGKUNGAN DENGAN APLIKASI MACROMEDIA FLASH MX BAGI SISWA KELAS IX SMP N 4 NGAGLIK. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (112kB) | Preview |
Abstract
PENGEMBANGAN MEDIA LAYANAN BIMBINGAN KARIR TENTANG PEMAHAMAN LINGKUNGAN DENGAN APLIKASI MACROMEDIA FLASH MX BAGI SISWA KELAS IX SMP N 4 NGAGLIK Oleh : Suci Cahya Lestiani NIM. 04104241026 ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk media layanan bimbingan karir tentang pemahaman lingkungan yang baik dengan aplikasi macromedia flash MX bagi siswa kelas IX SMP 4 Ngaglik. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan. Proses penelitian pengembangan ini dilaksanakan melalui 9 tahap, yaitu: tahap penelitian awal, pengumpulan informasi, tahap perencanaan, tahap pengembangan produk awal, tiga tahap uji coba, dan tiga tahap revisi. Subyek penelitian terdiri dari tiga kelompok subyek yaitu : Subyek uji coba lapangan awal terdiri dari 3 orang siswa dan subyek uji coba lapangan terbatas terdiri dari 10 orang siswa, serta subyek uji coba lapangan lebih luas yang terdiri dari 32 orang siswa. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan angket. Teknik analisis data dilakukan dengan analisis isi dan analisi deskriptif kualitatif. Penelitian pengembangan ini menghasilkan produk media layanan bimbingan karir tentang pemahaman lingkungan yang terdiri dari tiga bagian, yaitu : 1) informasi pendidikan, 2) informasi pekerjaan dan jabatan, 3) informasi potensi daerah dan pengembangannya. Pada uji ahli menunjukkan bahwa media ini telah layak digunakan sebagai media dalam pemberian layanan bimbingan karir. Hasil uji lapangan awal menunjukkan bahwa media bimbingan tersebut telah baik digunakan sebagai media bimbingan dengan beberapa revisi. Pada tahap uji lapangan terbatas dan lebih luas secara keseluruhan media tersebut dapat dikategorikan sangat baik. Kata kunci: Pengembangan media layanan bimbingan karir, pemahaman lingkungan
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Psikologi Pendidikan dan Bimbingan |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Bimbingan dan Konseling ?? ppb ?? |
Depositing User: | Admin Psikologi Pendidikan dan Bimbingan FIP |
Date Deposited: | 06 Nov 2012 00:25 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 17:01 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/7216 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |