Vica Uun, Ferliana (2021) PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN MELALUI MEDIA KARTU KATA BERGAMBAR PADA ANAK KELOMPOK B1 TK BINA HARAPAN KAYUNAN DONOHARJO NGAGLIK SLEMAN. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.
Text
TAS_VICAUUNFERLIANA_16111241050.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca permulaan anak kelompok B1 di TK Bina Harapan Kayunan Donoharjo Ngaglik Sleman menggunakan media kartu kata bergambar. Penelitian ini dilakukan karena terdapat permasalahan di kelas terkait kemampuan membaca permulaan di kelas B1. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilakukan secara kolaboratif antara guru dan peneliti dengan menggunakan model penelitian Kemmis & Mc Taggart. Subjek dalam penelitian ini adalah anak kelompok B1 di TK Bina Harapan yang berjumlah 16 anak. Objek dalam penelitian ini adalah kemampuan membaca permulaan menggunakan kartu kata bergambar. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah observasi berbentuk checklist dan dokumentasi. Instrumen pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan tes yang dilakukan kepada anak secara individu. Teknik analisis data dilakukan secara deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media kartu kata bergambar dapat meningkatkan kemampuan membaca permulaan anak kelompok B1 di TK Bina Harapan. Peningkatan ini dapat dilihat dari hasil observasi kemampuan membaca anak yang meningkat pada setiap siklusnya. Pada tahap pratindakan kemampuan membaca permulaan anak rata-rata sebesar 12,5% kemudian pada tahap siklus I mengalami peningkatan menjadi 37,5% dan pada tahap siklus II mengalami peningkatan menjadi 93,75%. Adapun keberhasilan tersebut dilakukan dengan langkah sebagai berikut: 1) mempersiapkan media dan mengkondisikan anak, 2) memberitahukan tema pembelajaran serta menjelaskan cara bermain dan memberi contoh, 3) anak bergiliran untuk bermain kartu kata bergambar dengan menempelkan kartu kata yang benar pada gambar atau sebaliknya pada papan bermain, 4) anak bermain serta melakukan sesuai perintah dan contoh guru dalam pembelajaran kemampuan membaca pada indikator 1 sampai 5 sesuai yang direncanakan peneliti, dan 5) guru mendampingi dan memotivasi anak apabila ada yang mengalami kesulitan. Kata kunci: kemampuan membaca permulaan, kartu kata bergambar
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru PAUD |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGPAUD - Pendidikan Guru Anak Usia Dini |
Depositing User: | Admin PGPAUD FIP |
Date Deposited: | 24 Jan 2022 07:26 |
Last Modified: | 24 Jan 2022 07:26 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/71978 |
Actions (login required)
View Item |