HUBUNGAN JUGGLING DAN HEADING TERHADAP KETERAMPILAN BERMAIN SEPAKBOLA SISWA SSB BATURETNO USIA 14-16 TAHUN

Ibrahim, Ahmad (2021) HUBUNGAN JUGGLING DAN HEADING TERHADAP KETERAMPILAN BERMAIN SEPAKBOLA SISWA SSB BATURETNO USIA 14-16 TAHUN. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
fulltext_ahmad ibrahim_17602244010.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara juggling dan Heading terhadap keterampilan bermain sepakbola siswa SSB Baturetno usia 14-16 tahun. Metode yang digunakan adalah survei dengan teknik pengumpulan data menggunakan tes dan pengukuran. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa SSB Baturetno Bantul yang berjumlah 30 siswa. Sampel yang diambil dari hasil total sampling berjumlah 30 siswa. Instrumen yang digunakan adalah tes keterampilan bermain sepakbola dari David Lee Test pengembangan Subagyo Irianto. Analisis data menggunakan uji regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan antara Juggling dan heading terhadap keterampilan bermain sepakbola pada siswa SSB Baturetno usia 14-16 tahun. Hasil penelitian menunjukkan nilai r hitung sebesar 0.563 untuk juggling dan 0,595 untuk Heading dengan nilai F hitung sebesar 4.814 lebih besar dari nilai F tabel 3.34 dengan distribusi nilai F 4:28 dan taraf signifikansi 5%. maka H0 ditolak dan Ha diterima. Dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara juggling dan heading dengan keterampilan bermain sepakbola pada siswa SSB Baturetno usia 14-16 tahun.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: Dosen Pembimbing: Dr. Fauzi, M.Si.
Uncontrolled Keywords: siswa usia 14-15 tahun SSB Baturetno, keterampilan bermain sepakbola
Subjects: Olahraga > Kepelatihan
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 08 Nov 2021 02:49
Last Modified: 08 Nov 2021 02:49
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/71215

Actions (login required)

View Item View Item