Model Service-learningdalam Pembelajaran Biologi untuk Mengembangkan Karakter dan Penguasaan Materi pada Mahasiswa.

Handoyo, Luisa Diana and Paidi, Paidi (2020) Model Service-learningdalam Pembelajaran Biologi untuk Mengembangkan Karakter dan Penguasaan Materi pada Mahasiswa. S3 thesis, Program Pascasarjana.

[img] Text
disertasi-luisa diana handoyo-15703261038.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)

Abstract

Penelitian ini menggunakan desain penelitian dan pengembangan (Research and Development)modelADDIE yang terdiri dari 5 tahap, yaitu Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. MPSL yang dikembangkan ini diimplementasikan pada 2 mata kuliah yaitu Praktikum Kesehatan Lingkungan dan Healing Earth. Total subjek coba dalam penelitian ini sejumlah 63mahasiswa yang dipilih dengan menggunakan teknik purposive sampling. Data dalam penelitian ini berupa data kualitatif dan data kuantitatif. Data kualitatif diperoleh melalui refleksi mahasiswa dalam buku harian, wawancara dan kuisioner terbuka, sedangkan data kuantitaif diperoleh melalui kuisioner tertutup dan tes penguasaan materi perkuliahan. Data dalam penelitian ini dianalisis secara deskriptif baik itu data kualitatif maupun data kuantitatif. Analisa deskriptif kualitatif mengadopsi model analisis interaktif Miles dan Huberman, yaitu mereduksi data, penyajian data, dan menarik kesimpulan. Analisis kuantitatif menggunakan ujistatistik untuk membuktikan validitas instrumen penelitian dan pembelajaran serta untuk menilai efektivitas MPSL dalam pembelajaran biologi. Analisis data penelitian menyatakan bahwa (1) Model Pembelajaran Service-learning(MPSL) dalam pembelajaran biologi untuk mengembangkan karakter mahasiswa memenuhi kriteria valid secara isi berdasarkan penilaian expert judgment, (2) Model Pembelajaran Service-learning(MPSL) dalam pembelajaran biologi memenuhi kriteria praktis berdasarkan uji keterbacaan dan keterlaksanaan dalam pembelajaran dan (3) Model Pembelajaran Service-learning(MPSL) dalam pembelajaran biologi memenuhi kriteria efektif untuk mengembangkan karakter dan penguasaan materi perkuliahan pada mahasiswa. Hasil uji beda pada uji coba lapangan diketahui bahwa terdapat berbedaan nyata baik pada aspek karakter dan penguasaan materi perkuliahan sebelum dan setelah implementasi model pembelajaran service-learning. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penerapan MPSL dalam pembelajaran biologi efektif dalam mengembangkan karakter dan penguasaan materi perkuliahan pada mahasiswa.

Item Type: Thesis (S3)
Uncontrolled Keywords: Service-learning, pembelajaran biologi, karakter, peduli sosial, tanggung jawab, kerja sama, penguasaan materi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Ilmu Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 25 Mar 2021 02:56
Last Modified: 28 May 2021 04:54
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/70290

Actions (login required)

View Item View Item