Purwandari, Yuni (2020) UPAYA PENINGKATAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR SISWADENGAN MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING(PjBL) MATA PELAJARAN KB GT KELAS X TAV SMK NEGERI 3 WONOSARI. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
Yuni Purwandari 16502241008.pdf Download (13MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Teknik Kerja Bengkeldan Gambar Teknik(KB GT) Kelas X TAV 3 SMK Negeri 3 Wonosarimenggunakan model pembelajaran Project Based Learning(PjBL). Pada penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) dengan menggunakan model siklus oleh Kemmis &MC Taggart yang dilakukan dalam duasiklusdengan dua kali pertemuan untuk setiap siklus. Setiap akhir siklus dilakukan evaluasi hasil belajar. Teknik pengumpulan data mengunakan lembar observasi, tes hasil belajar dan dokumentasi. Teknik analisa data menggunakan desktiptif, kualitatif dan kuantitatif. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X TAV 3 yang berjumlah 36 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahwa penerapan model pembelajaran Project Based Learningpada mata pelajaran KB GT dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswakelas X TAV 3 pada setiap siklus. Peningkatan keaktifan ini dapat dilihat dariindikator keaktifan berupa siswa memperhatikan penjelasan guru, siswa membaca materi/jobshett, siswa aktif dalam kegiatan diskusi,siswa berani mengajukan pertanyaan, siswa mendengarkan penyajian bahan ajar dari guru, siswa mendengarkan teman lain ketika berdiskusi, siswa mencatat materi tanpa disuruh, siswa mengerjakan proyek, siswa menyelesaikan proyek dan siswa terlibat dalam penyelesaian masalah saat diskusi. Pencapaian tertinggi pada indikator siswa menyelesaikan proyek yang diberikan oleh guru yaitu 99,39%. Sedangkan pencapaian indikator paling rendah pada indikator siswa siswa aktif dalam kegiatan diskusi yaitu 88,88%. Peningkatan keaktifan belajar siswa berpengaruh terhadap peningkatan hasil belajar maupun keterampilan siswa. Peningkatan hasil belajar kognitif siswa pada siklus I diperoleh persentase ketuntasan mencapai 72,23% dengan rata-rata nilai siswa mencapai 78.5 dan 26 siswa sudah mencapai nilai KKM, pada siklus II persentase ketuntasan belajar meningkat mencapai 91.66% dengan rata-rata nilai 94.9 dan 33 siswa sudah mencapai nilai KKM. Pada hasil belajar psikomotorik/keterampilan siswa siklus 1 memperoleh nilai di atas KKM dengan kategori tuntas sebanyak 13 siswa dan tidak tuntas 23 siswa. Pada siklus II memperoleh nilai diatas KKM dengan kategori tuntas sebanyak 28 siswa dan tidak tuntas 8 siswa.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Project Based Learning,PjBL,keaktifan belajar siswa, hasil belajarsiswa, KB GT |
Subjects: | Teknik & Teknologi > Teknik Elektronika |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Elektronika |
Depositing User: | Perpustakaan FT |
Date Deposited: | 21 Dec 2020 04:51 |
Last Modified: | 21 Dec 2020 04:51 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/69759 |
Actions (login required)
View Item |