PENGARUH KONFORMITAS TEMAN SEBAYA TERHADAP PERILAKU AGRESIF SISWA KELAS XI SMA MUHAMMADIYAH 7 YOGYAKARTA

Humaira Lulu Parantika, Humaira (2020) PENGARUH KONFORMITAS TEMAN SEBAYA TERHADAP PERILAKU AGRESIF SISWA KELAS XI SMA MUHAMMADIYAH 7 YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
Skripsi_Humaira Lulu Parantika_15104241002.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui tingkat konformitas teman sebaya siswa kelas XI, (2) mengetahui tingkat perilaku agresif siswa kelas XI, (3) mengetahui pengaruh konformitas teman sebaya terhadap perilaku agresif siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dan jenis penelitian korelasional. Subjek penelitian adalah seluruh siswa kelas XI SMA Muhammadiya 7 Yogyakarta sebanyak 139 orang. Alat pengumpulan data berupa skala konformitas teman sebaya dan skala perilaku agresif. Uji validitas instrumen menggunakan expert judgement dilanjutkan uji konsistensi butir dengan corrected item-total correlation sedangkan uji reliabilitas menggunakan alpha cronbach dengan koefisien 0,794 pada skala konformitas teman sebaya dan 0,815 pada skala perilaku agresif. Uji prasyarat menggunakan uji normalitas dan teknik analisis data menggunakan analisis regresi sederhana. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Konformitas teman sebaya siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta mayoritas pada kategori sedang dengan presentase 71,9 %. (2) Perilaku agresif siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 7 Yogyakarta sebagian besar pada kategori sedang dengan presentase 75,1 %. (3) Ada pengaruh konformitas teman sebaya terhadap perilaku agresif dengan nilai t = 3.086 dengan nilai sig = 0.003 dengan persamaan garis regresi Y = 43.125 = 0.352X. Kata kunci : konformitas teman sebaya, perilaku agresif

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Psikologi Pendidikan dan Bimbingan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Admin Psikologi Pendidikan dan Bimbingan FIP
Date Deposited: 17 Dec 2020 07:07
Last Modified: 17 Dec 2020 07:07
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/69727

Actions (login required)

View Item View Item