PENGEMBANGAN APLIKASI SEX EDUCATION (SEDU) BERBASIS ANDROID UNTUK ANAK SEKOLAH DASAR KELAS IV

Ismi Uswatun Khasanah, Ismi (2020) PENGEMBANGAN APLIKASI SEX EDUCATION (SEDU) BERBASIS ANDROID UNTUK ANAK SEKOLAH DASAR KELAS IV. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
Ismi Uswatun Khasanah_15104241046.pdf
Restricted to Registered users only

Download (9MB)

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk berupa aplikasi Sex Education (SEDU) berbasis Android guna memberikan pendidikan seks bagi anak sekolah dasar kelas IV. Jenis penelitian ini adalah Research and Development (R&D) dengan model pengembangan 4D Thiagarajan. Terdapat empat tahap pengembangan dalam model 4D yaitu tahap analisis kebutuhan awal (define), tahap perancangan media (design), tahap pengembangan berdasarkan saran ahli dan uji coba lapangan (develop) dan tahap diseminasi atau publikasi (disseminate). Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik deskriptif kuantitatif. Subjek dalam penelitian ini yaitu siswa kelas IV di SD N Kintelan 1 Yogyakarta yang berjumlah 27 anak. Hasil penelitian dan pengembangan yang dilakukan berupa aplikasi Sex Education (SEDU) berbasis Android. Aplikasi ini memuat lima tema seputar pendidikan seks yang dikemas dalam bentuk materi bergambar, video, dan kuis. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur lainnya berupa peta konsep aplikasi, bantuan, dan informasi. Hasil pengembangan aplikasi SEDU memenuhi kriteria layak oleh ahli media dan ahli materi. Uji kelayakan oleh ahli media memperoleh skor sebesar 80,4% dengan kategori “Sangat Layak” dan uji kelayakan oleh ahli materi memperoleh skor sebesar 76% dengan kategori “Sangat Layak”. Penilaian aplikasi SEDU pada uji coba lapangan dilakukan oleh siswa kelas IV dan Guru di SD N Kintelan 1 Yogyakarta. Penilaian oleh siswa memperoleh skor sebesar 85,6% dengan kategori “Sangat Layak” dan penilaian oleh Guru memperoleh skor sebesar 87,5% dengan kategori “Sangat Layak”. Dengan demikian aplikasi SEDU berbasis Android ini sangat layak digunakan untuk memberikan pendidikan seks bagi anak sekolah dasar kelas IV. Kata kunci: sex education, android, 4D Thiagarajan, anak sekolah dasar kelas IV.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Psikologi Pendidikan dan Bimbingan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Admin Psikologi Pendidikan dan Bimbingan FIP
Date Deposited: 17 Dec 2020 06:26
Last Modified: 17 Dec 2020 06:26
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/69726

Actions (login required)

View Item View Item