Implementasi Pembelajaran PJOK pada Masa Pandemi Corona Virus Disease-19 di SD Negeri Se Kecamatan Sentolo Kabupaten Kulon

PATMIARSIH, MONI (2020) Implementasi Pembelajaran PJOK pada Masa Pandemi Corona Virus Disease-19 di SD Negeri Se Kecamatan Sentolo Kabupaten Kulon. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI MONI PATMIARSIH.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi pembelajaran PJOK pada masa pandemi COVID-19 di SD Negeri Se Kecamatan Sentolo Kabupaten Kulon Progo. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif dengan pendekatan one shot case study dengan satu kali pengumpulan data. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey sedangkan pengumpulan datanya menggunakan kuesioner. Penelitian ini menggunakan kuesioner melalui link google form dan memberikan kuesioner secara langsung ke sekolah-sekolah kemudian menyalin hasil jawaban responden ke dalam google form. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa 24 responden (100%) di SD Negeri Se Kecamatan Sentolo Kabupaten Kulon Progo tetap melaksanakan pembelajaran PJOK. Metode pembelajaran yang digunakan selama pandemi COVID-19 adalah pembelajaran daring sebanyak 14 responden (53,3%). Pembelajaran PJOK dilaksanakan sesuai dengan RPP namun tidak runtut sebanyak 18 responden (75%). Media pembelajaran yang digunakan selama pandemi COVID-19 adalah Whatsapp Group sebanyak 24 responden (100%). Peserta didik dalam mengikuti pembelajaran PJOK daring antusias dan berpartisipasi dengan baik sebanyak 12 responden (50%). Guru berkerjasama dengan orang tua peserta didik agar proses pembelajaran tetap berlangsung sebanyak 22 responden (91,7%). Sebagian pelaksanaan pembelajaran PJOK daring sesuai dengan RPP sebanyak 18 responden (75%). Kesesuaian pengumpulan tugas dan ujian dilakukan dalam sistem dan penilaian pembelajaran PJOK dengan 18 responden (75%). Sebanyak 16 responden (66,7%) dari keseluruhan guru telah melakukan penilaian terhadap peserta didik dalam pembelajaran PJOK daring namun penilaian ini kurang efektif. Sebanyak 11 responden (45,8%) mengalami kesulitan dalam mengakses internet selama pembelajaran daring.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: implementasi, pembelajaran, COVID-19
Subjects: Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 04 Nov 2020 06:21
Last Modified: 04 Nov 2020 06:21
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/69514

Actions (login required)

View Item View Item