HAMBATAN GURU DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN MATERI ATLETIK PADA KONDISI BELAJAR DARI RUMAH DITINGKAT SMP SE-KABUPATEN KULON PROGO

Ramadhan, Angga Riski (2020) HAMBATAN GURU DALAM PEMBELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN MATERI ATLETIK PADA KONDISI BELAJAR DARI RUMAH DITINGKAT SMP SE-KABUPATEN KULON PROGO. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI ANGGA RISKI Fultext.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hambatan guru dalam pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) materi atletik pada kondisi belajar dari rumah ditingkat SMP Se-Kabupaten Kulon Progo. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan metode pendekatan survei. Populasi dalam penelitian ini adalah guru PJOK SMP se-Kabupaten Kulon Progo yang berjumlah 46 guru. Pengambilan sampel menggunakan total sampling terdiri dari 46 guru. Instrumen yang digunakan berupa kuesioner guru dalam perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran, dan penilaian/evaluasi pembelajaran. Instrumen berupa kuesioner guru yang digunakan telah divalidasi oleh peneliti dengan validasi ahli. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif kuantitatif dengan persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa diperoleh hambatan guru dalam pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan materi atletik pada kondisi belajar dari rumah ditingkat SMP Se-Kabupaten Kulon Progo dalam kuesioner guru dengan kategori terhambat. Hal tersebut didapat dari masing-masing kategori, seperti dalam perencanaan pembelajaran dalam hal ini penyusunan perangkat pembelajaran oleh guru sebesar 15,22% menyatakan “sangat tidak menghambat”, 52,17% menyatakan “tidak menghambat”, 32,61% menyatakan “menghambat” dan 0% menyatakan “sangat menghambat”. Pada tahap pelaksanaan pembelajaran dari rumah diketahui bahwa sebesar 2.17% menyatakan “sangat menghambat”, 67,40% menyatakan “menghambat”, 30,43% menyatakan “tidak menghambat” dan 0% menyatakan “sangat tidak menghambat”. Dalam penilaian dan evaluasi pembelajaran dari rumah diketahui bahwa sebesar 2.17% menyatakan “sangat menghambat”, 67,40% menyatakan “menghambat”, 30,43% menyatakan “tidak menghambat” dan 0% menyatakan “sangat tidak menghambat”.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: Dosen Pembimbing: Abdul Mahfudin Alim, M.Pd.
Uncontrolled Keywords: atletik
Subjects: Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 03 Nov 2020 07:09
Last Modified: 03 Nov 2020 07:09
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/69501

Actions (login required)

View Item View Item