ANALISIS SHOOTING PERTANDINGAN FINAL PORDA BOLA BASKET DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA TAHUN 2019

Limbong, Bihenikson Damanik (2020) ANALISIS SHOOTING PERTANDINGAN FINAL PORDA BOLA BASKET DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA TAHUN 2019. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI BIHENIKSON DAMANIK L (12602241064).pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis tembakan dan hasil tembakan pada Pertandingan Final Porda Bola Basket Daerah Istimewa Yogyakarta Tahun 2019. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif, metode yang digunakan adalah survei dengan teknik pengumpulan data menggunakan pengamatan (observasi) berupa studi kasus dan analisis dokumen (video).Tempat penelitian yaitu di GOR Kridosono Yogyakarta. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah tim dalam Pertandingan Final Porda Bola Basket DIY. Teknik analisis data menggunakan uji t dengan taraf signifikan 5 %. Hasil analisis Shooting pertandingan final Putra Porda Bola Basket DIY antara Kota Yogyakarta vs Kabupaten Bantul diketahui bahwa sebagian besar pemain melakukan jenis tembakan dengan lay up sebanyak 56 kali, dan persentase keberhasilan yang paling tinggi pada tembakan freethrow sebsar 51,2 %, dengan pemenang pertandingan adalah tim Kota Yogyakarta. Hasil analisis Shooting pertandingan final Putri Porda Bola Basket DIY antara Kota Yogyakarta vs Kabupaten Sleman diketahui bahwa sebagian besar pemain melakukan jenis tembakan dengan freethrow sebanyak 49 kali, dan persentase keberhasilan yang paling tinggi pada tembakan under basket shoot sebesar 47,22 %, dengan pemenang pertandingan adalah tim Kota Yogyakarta.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: Dosen Pembimbing: Budi Aryanto, M.Pd.
Uncontrolled Keywords: bola basket
Subjects: Olahraga > Kepelatihan
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 28 Sep 2020 01:58
Last Modified: 28 Sep 2020 01:58
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/69050

Actions (login required)

View Item View Item