PENGEMBANGAN LATIHAN TEKNIK DASAR BULU TANGKIS PADA ANAK USIA DINI BERBASIS ANDROID

Wangi, Sekar Pudak (2020) PENGEMBANGAN LATIHAN TEKNIK DASAR BULU TANGKIS PADA ANAK USIA DINI BERBASIS ANDROID. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
Fulltext.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

.Penelitian ini bertujuan pada suatu produk berupa pengembangan latihan teknik dasar bulu tangkis pada anak usia dini berbasis android. Pengembangan berbasis android ini dibuat dengan mengkombinasikan macam-macam obyek multimedia, yaitu teks, gambar, animasi, video, dan tombol interaktif. Pengembangan. latihan teknik dasar bulu tangkis pada anak usia dini berbasis android ini terlebih dahulu divalidasi oleh satu ahli materi, dan satu ahli media. .Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan atau sering disebut juga Research and Development (R&D). Di dalam penelitian ini peneliti menggunkan 10 langkah dalam melaksanakan pengembangan dan menggunakan metode purposive sampling, dengan uji coba produk menggunakan total responden yang mencakup pelatih, atlet dan pelaku awam bulu tangkis untuk uji coba produk, uji coba kelompok kecil dilakukan pada tanggal 16 Maret 2020 di PB Manunggal Bantul dan untuk uji coba kelompok besar dilakukan pada tanggal 19 Maret 2020 di PB Natura Sleman. .Berdasarkan dari validasi ahli, kelayakan pengembangan latihan teknik dasar bulu tangkis pada anak usia dini berbasis android ini meliputi : dari ahli materi 95,45% dan ahli media 94,44%. Dari uji coba produk diperoleh kelayakan sebesar 91,02%. Yang diantaranya 10 responden untuk uji kelompok kecil dan 30 uji kelompok besar. Secara keseluruhan dari pengembangan latihan teknik dasar bulu tangkis pada anak usia dini berbasis android ini layak digunakan sebagai media pembelajaran tentang latihan teknik dasar bulu tangkis dan dapat meminimalisir kesalahan dan kebingungan dalam melatih bulu tangkis.

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: Dr. Endang Rini Sukamti, M.S.
Uncontrolled Keywords: bulu tangkis
Subjects: Olahraga > Kepelatihan
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 15 Sep 2020 02:50
Last Modified: 15 Sep 2020 02:50
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/68943

Actions (login required)

View Item View Item