Pengujian Autokorelasi terhadap Sisaan Model Spatial Logistik

Utami Dyah, Syafitri and Bagus, Sartono and Salamatuttanzil, Salamatuttanzil (2008) Pengujian Autokorelasi terhadap Sisaan Model Spatial Logistik. PROSIDING SEMINAR NASIONAL MATEMATIKA DAN PENDIDIKAN MATEMATIKA. ISSN 978-979-16353-1-8

[img]
Preview
Text
M-25 Statistika(Utami IPB).pdf

Download (213kB) | Preview
Official URL: http://www.uny.ac.id

Abstract

Pemodelan dengan basis ruang (spatial) perlu memerhatikan pengaruh antar ruang tersebut. Pemodelan klasik yang mengasumsikan bahwa antar ruang saling bebas menjadi kurang relevan. Pemodelan regresi logistik spatial memasukkan pengaruh spatial ke dalam model regresi logistik dengan harapan bahwa sisaan yang dihasilkan dari model tersebut sudah saling bebas. Tujuan dari penelitian ini adalah melakukan pengujian autokorelasi spatial terhadap sisaan dari model regresi logistik spatial. Uji autokorelasi yang digunakan adalah indeks moran dan indeks geary. Distribusi desa pada wilayah Kabupaten Bogor dan Kota Bogor berdasarkan status kemiskinannya mempunyai autokorelasi yang positif. Sehingga dalam pemodelan untuk memprediksi apakah desa tersebut miskin atau tidak berdasarkan potensi desanya perlu memperhatikan pengaruh spatial tersebut. Model logistik spatial dengan pendekatan matriks contiguity telah mampu mengakomodir pengaruh spatial tersebut. Hal ini ditunjukkan dengan tidak adanya autokorelasi pada sisaan model regresi logistik spatial tersebut. Kata kunci : regresi logistik spatial, autokorelasi spatial, indeks moran, indeks geary

Item Type: Article
Subjects: Prosiding > Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika 2008
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Pendidikan Matematika > Pendidikan Matematika
Depositing User: Sarwo Hadi ꦱꦼꦠꦾꦤ
Date Deposited: 29 Oct 2012 01:12
Last Modified: 29 Oct 2012 01:12
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/6871

Actions (login required)

View Item View Item