PELAKSANAAN GERAKAN LITERASI SEKOLAH DI KELAS VC SD MODEL SLEMAN

Agustin, Yuyun Nur Azizah (2020) PELAKSANAAN GERAKAN LITERASI SEKOLAH DI KELAS VC SD MODEL SLEMAN. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
Yuyun Nur Azizah Agustin.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan Gerakan Literasi Sekolah (GLS) di Kelas VC SD Model Sleman yang meliputi pelaksanaan, faktor penghambat, dan faktor pendukung pelaksanaan Gerakan Literasi Sekolah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif dengan subjek penelitian peserta didik kelas VC, kepala sekolah, guru kelas VC, dan pustakawan. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Uji keabsahan data menggunakna triangulasi teknik dan triangulasi sumber. Hasil penelitian sebagai berikut:1) Kelas VC SD Model telah melaksanakan tiga tahapan Gerakan Literasi Sekolah yaitu, a) tahap pembiasaan, kelas V telah terdapat lembar literasi, kegiatan 15 menit membaca menjelang istirahat berlangsung, adanya bahan kaya teks di kelas, tersedia perpustakaan, sudut baca kelas VC yang menarik, poster kampanye membaca sebagai dukungan literasi, b) tahap pengembangan, sudah terdapat kegiatan 15 menit membaca menjelang istirahat, tersedia koleksi buku pengayaan yang bervariasi, kegiatan menanggapi bacaan, kegiatan mengapresiasi capaian literasi serta terdapat susunan TLS dan guru kelas VC menjadi salah satu anggotanya, c) tahap pembelajaran, terdapat kegiatan menanggapi bacaan serta strategi membaca dan terdapat susunan TLS. 2) Faktor yang pendukung internal yakni antuasias dan minat peserta didik, faktor eksternal meliputi keberagaman fasilitas, dukungan orang tua, peranan guru dalam literasi. Faktor penghambat internal yakni minat dan semangat belum konsisten, faktor eksternal meliputi kurang intensnya kerja sama dan komitmen TLS, peranan guru, lingkungan dan belum maksimal penggunaan fasilitas buku pengayaan Kata kunci: Gerakan Literasi Sekolah, Pelaksanaan Gerakan Literasi Sekolah, Kelas VC SD Model Sleman

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 11 Jun 2020 01:45
Last Modified: 11 Jun 2020 01:45
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/68228

Actions (login required)

View Item View Item