Pengembangan Media Pembelajaran Video dan Audio Menggunakan Edmodo Dalam Pembelajaran Sejarah Untuk Meningkatkan Minat Belajar Siswa.

Annisa, Rizky and Aman, Aman (2019) Pengembangan Media Pembelajaran Video dan Audio Menggunakan Edmodo Dalam Pembelajaran Sejarah Untuk Meningkatkan Minat Belajar Siswa. S2 thesis, Program Pascasarjana.

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (694kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab I.pdf

Download (249kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab II.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab III.pdf

Download (463kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab IV.pdf

Download (839kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab V.pdf

Download (412kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (388kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Lampiran.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menghasilkan produk berupa media pembelajaran video dan audio menggunakan edmodo; (2) mengetahui kelayakan media pembelajaran video dan audio menggunakan edmodo dalam pembelajaran sejarah; dan (3) mengetahui ada tidaknya perbedaan minat belajar peserta didik yang menggunakan media pembelajaran video dan audio dengan yang tidak menggunakan media pembelajaran video dan audio. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Reserch and Development (R&D). Model dalam penelitian ini menggunakan model ADDIE. Dalam model ADDIE terdapat 5 tahapan diantaranya yaitu: 1) Analysis (Analisis), 2) Design (Perancangan), 3) Development (Pengembangan), 4) Implementation (Implementasi), dan 5) Evaluation (Evaluasi). Penelitian ini dilakukan di SMA N 4 Yogyakarta. Validasi produk dilakukan oleh ahli media, ahli materi, dan guru. Subjek uji coba terbatas adalah sepuluh peserta didik dan subjek uji coba lapangan dengan menggunakan kelas eksperimen dan kelas kontrol. Instrumen pengumpulan data berupa lembar validasi instrumen, lembar validasi media untuk ahli media, lembar validasi materi untuk ahli materi, dan angket minat belajar. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji t dengan taraf signifikansi 0,05. Hasil dari penelitian ini adalah: (1) produk yang berupa media pembelajaran video dan audio, (2) pengembangan media pembelajaran video dan audio menggunakan edmodo dinyatakan layak digunakan berdasarkan validasi dari ahli materi, dan ahli media. Skor yang didapatkan dari hasil validasi materi pada video dan audio yaitu 4,25 dan 4,27 dengan kategori sangat baik, sedangkan hasil validasi media video mendapat skor 4,0 dengan kategori baik dan audio mendapat skor 4,36 dengan kategori sangat baik. (3) Berdasarkan hasil uji t menggunakan Independent sample t-test diperoleh nilai t hitung sebesar 2,103 dengan signifikansi 0,040 (p < 0,05). Data tersebut menunjukkan adanya perbedaan minat belajar peserta didik antara yang menggunakan media dengan yang tidak menggunakan media.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: media pembelajaran video dan audio, edmodo, minat belajar
Subjects: Ilmu Sosial > Sejarah
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Sejarah
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 04 Feb 2020 02:16
Last Modified: 04 Feb 2020 02:16
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/67385

Actions (login required)

View Item View Item