PENGEMBANGAN ALAT TOPC SOCCER UNTUK LATIHAN TEKNIK PASSING DAN KONTROL PADA CABANG OLAHRAGA SEPAKBOLA ANAK USIA 11-12 TAHUN

Kurniawan, Dedi (2019) PENGEMBANGAN ALAT TOPC SOCCER UNTUK LATIHAN TEKNIK PASSING DAN KONTROL PADA CABANG OLAHRAGA SEPAKBOLA ANAK USIA 11-12 TAHUN. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
skripsi dedi kurniawan.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan alat Topc Soccer untuk latihan teknik passing dan kontrol pada cabang olahraga sepak bola untuk anak usia 11-12 tahun. Penelitian ini merupakan penelitian Research and Development. Pengembangan alat Topc Soccer untuk usia 11-12 ini dilakukan dengan beberapa tahapan, yaitu : (1) studi pendahuluan, (2) pembuatan produk, (3) validasi ahli dan revisi, (4) uji coba produk; uji coba skala kecil/revisi dan uji coba skala besar/revisi, dan (5) produk akhir. Uji coba skala kecil dan skala besar dilakukan di SSO Real Madrid Foundation UNY. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini dalah instrument berupa lembar penilaian. Teknik analisis data penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitif. Hasil penelitian ini adalah telah dikembangkan alat Topc Soccer untuk latihan teknik passing dan kontrol sepakbola anak usia 11-12 tahun yang dilengkapi dengan box pemrogaman, tas, dan buku panduan penggunaan. Topc Soccer yang dikembangkan layak digunakan sebagai instrument latihan dalam permainan sepakbola, hal tersebut didasarkan pada penilaian ahli, yaitu ahli media persentase sebesar 88% dan ahli materi persentase sebesar 87% masuk dalam kategori sangat layak. Berdasarkan uji coba kelompok kecil mendapat persentase sebesar 79% termasuk dalam kategori layak dan uji coba kelompok besar sebesar 86% termasuk dalam kategori sangat layak.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Pengembangan, Topc Soccer, Sepak Bola
Subjects: Olahraga
Olahraga > Kepelatihan
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 24 Sep 2019 04:09
Last Modified: 24 Sep 2019 04:09
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/65984

Actions (login required)

View Item View Item