ANALISIS PROSEDUR PEMBERIAN KREDIT PADA PT. BPR BANK JATIM KABUPATEN PONOROGO

Permatasari, Dila (2019) ANALISIS PROSEDUR PEMBERIAN KREDIT PADA PT. BPR BANK JATIM KABUPATEN PONOROGO. S1 thesis, Pendidikan Akuntansi.

[img]
Preview
Text
1. Tugas Akhir_Dila Permatasari_16809134042.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Prosedur pemberian kredit pada PT. BPR Bank Jatim Kabupaten Ponorogo, (2) Hambatan prosedur pemberian kredit pada PT. BPR Bank Jatim Kabupaten Ponorogo, (3) Cara mengatasi hambatan-hambatan dalam prosedur pemberian kredit pada PT. BPR Bank Jatim Kabupaten Ponorogo. Penelitian ini merupakan deskriptif kualitatif. Teknik analisis data deskriptif kualitatif dengan mendiskripsikan hasil penelitian dalam bentuk analisis membandingkan hasil dokumentasi pemberian kredit. Objek penelitian ini adalah PT. BPR Bank Jatim Kabupaten Ponorogo. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Prosedur pemberian kredit pada PT. BPR Bank Jatim Kabupaten Ponorogo sudah sesuai dengan ketentuan prosedur yang dimiliki, walupun dalam praktiknya masih terdapat penyimpangan-penyimpangan yang dilakukan, (2) Hambatan-hambatan dalam prosedur pemberian kredit pada PT. BPR Bank Jatim meliputi adanya faktor kedekatan calon nasabah dengan pegawai bank, persyaratan dalam pengajuan permohonan kredit yang tidak dilengkapi, dan informasi palsu yang diberikan oleh calon nasabah, (3) Cara mengatasi hambatan-hambatan pada PT. BPR Bank Jatim adalah melakukan survei kembali atau survei lebih mendalam mengenai calon nasabah yang dekat dengan pegawai, untuk persyaratan tidak lengkap pada permohonan kredit maka cara mengatasinya adalah penundaan permohonan kredit dari CS (Customer Service) sampai dengan persyaratan lengkap dan survei kembali untuk memastikan data yang diberikan benar.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Prosedur Pemberian Kredit, PT. BPR Bank Jatim Kabupaten Ponorogo.
Subjects: Umum > Penelitian
Ilmu Sosial > Ekonomi > Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Pendidikan Akuntansi
Depositing User: Admin Akuntansi FE
Date Deposited: 26 Aug 2019 07:42
Last Modified: 26 Aug 2019 07:42
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/65520

Actions (login required)

View Item View Item