TINGKAT KESEGARAN JASMANI SISWA PESERTA EKSTRAKURIKULER OLAHRAGA BEREGU DI SMA NEGERI 1 TENGARAN KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2018/2019

Ariyanto, Dhavid Dwi (2019) TINGKAT KESEGARAN JASMANI SISWA PESERTA EKSTRAKURIKULER OLAHRAGA BEREGU DI SMA NEGERI 1 TENGARAN KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2018/2019. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI_Dhavid Dwi Ariyanto_12601244007.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya kegiatan sekolah baik akademik maupun non akademik yang membuat siswa kurang mempunyai waktu cukup untuk berlatih meningkatkan kesegaran jasmani. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Tingkat Kesegaran Jasmani Siswa Peserta Ekstrakurikuler Olahraga Beregu SMA Negeri 1 Tengaran. Penelitian merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Metode yang digunakan adalah metode survei. Populasi penelitian ini adalah 18 siswa peserta ekstrakurikuler olahraga bola voli dan bola basket SMA Negeri 1 Tengaran. Sampel penelitian ini adalah 18 siswa peserta ekstrakurikuler olahraga bola voli dan bola basket SMA Negeri 1 Tengaran. Teknik pengambilan sampel adalah total sampling. Instrumen yang digunakan adalah TKJI tahun 2010. Teknik analisis yang dilakukan adalah menuangkan frekuensi ke dalam bentuk presentase. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Tingkat Kesegaran Jasmani Siswa Peserta Ekstrakurikuler Olahraga Beregu SMA Negeri 1 Tengaran Tahun 2018/2019 adalah sedang dengan pertimbangan rerata sebesar 14,77. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan tingkat kesegaran jasmani yang berkategori kurang sekali sebanyak 0 orang atau 0,0%, kurang sebanyak 5 orang atau 27,8%, sedang sebanyak 9 orang atau 50,0%, baik sebanyak 4 orang atau 22,2%, baik sekali sebanyak 0 orang atau 0,0%.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: kesegaran jasmani, olahraga, ekstrakurikuler
Subjects: Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 24 Jul 2019 02:23
Last Modified: 24 Jul 2019 02:23
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/64729

Actions (login required)

View Item View Item