UPAYA MENINGKATKAN KEMANDIRIAN ANAK MENGGUNAKAN PEMBELAJARAN METODE DRAMATISASI DI TK SUNAN GUNUNGJATI

Solikhati, Siti (2012) UPAYA MENINGKATKAN KEMANDIRIAN ANAK MENGGUNAKAN PEMBELAJARAN METODE DRAMATISASI DI TK SUNAN GUNUNGJATI. S1 thesis, UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
Siti Solikhati.pdf

Download (50kB) | Preview

Abstract

Meningkatkan kemandirian anak kelompok A menjadi kendala bagi guru di Taman Kanak-kanak Sunan Gunungjati pada umumnya. Hal ini dikarenakan sebagian anak-anak kurang percaya diri, belum mampu mengerjakan tugas sendiri dan kurang antusias dalam kegiatan belajar. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemandirian anak usia dini menggunakan metode dramatisasi di kelompok A TK Sunan Gunungjati Ngrame Tamantirto Kasihan Bantul Yogyakarta. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan dalam dua siklus. Subyek dalam penelitian dilakukan pada peserta didik TK Sunan Gunungjati kelompok A yang berjumlah 20 anak. Pemerolehan data diambil dari lembar observasi dan dokumentasi. Analisa data penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dan kuantitatif yang dianalisis secara diskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa permainan dramatisasi yang dilaksanakan dapat mengembangkan kemandirian anak. Permainan yang digunakan dalam pembelajaran merupakan permainan aktif dan terbimbing yang memenuhi unsur: menyenangkan, spontan tanpa paksaan, berlaku pura-pura, memerankan sesuatu, aturan yang disetujui dan dipatuhi, aktif dan fleksibel. Tingkat keberhasilan penelitian mencapai 85% yang meliputi peningkatan kemandirian sebagai berikut: sebanyak 85% dari jumlah keseluruhan anak baik dalam berani maju ke depan kelas, 80% dari jumlah keseluruan baik dalam mau mengerjakan tugas yang diberikan guru sampai selesai, 80% dari jumlah keseluruan baik dalam bisa mengurus diri sendiri dengan sedikit bantuan, 85 % dari jumlah keseluruan anak baik dalam mau memilih kegiatan pembelajaran, 85 % dari jumlah keseluruan anak baik dalam bisa menunjukkan kebanggaan terhadap hasil kerjanya, 85 % dari jumlah keseluruan anak baik dalam bisa menunjukkan ekspresi wajah saat dramatisasi. Hal ini dapat disimpulkan bahwa melalui metode dramatisasi dapat meningkatkan perkembangan kemandirian anak usia dini. Kata kunci: kemandirian, dramatisasi, Taman Kanak-kanak

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru PAUD
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGPAUD - Pendidikan Guru Anak Usia Dini
Depositing User: Admin PGPAUD FIP
Date Deposited: 02 Oct 2012 07:55
Last Modified: 29 Jan 2019 16:48
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/6464

Actions (login required)

View Item View Item