UPAYA GURU DALAM MEREGULASI EMOSI NEGATIF ANAK DI TAMAN KANAK-KANAK PEMBINAAN KESEJAHTERAAN KELUARGA PRAWIROTAMAN YOGYAKARTA

Shintya Intan, Saptaningrum (2019) UPAYA GURU DALAM MEREGULASI EMOSI NEGATIF ANAK DI TAMAN KANAK-KANAK PEMBINAAN KESEJAHTERAAN KELUARGA PRAWIROTAMAN YOGYAKARTA. S1 thesis, PAUD.

[img] Text
Shintya Intan Saptaningrum_15111244007.pdf
Restricted to Registered users only

Download (975kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan upaya guru dalam meregulasi emosi negatif pada anak di Taman Kanak-kanak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga Prawirotaman Yogyakarta. Regulasi emosi adalah suatu kemampuan seseorang untuk mengelola dan merespon pengalaman emosinya dengan tepat. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan Metode studi kasus. Subjek penelitian ini adalah guru. Metode pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Instrumen penelitian ini adalah peneliti sendiri dibantu dengan menggunakan pedoman observasi, pedoman wawancara, dan pedoman dokumentasi. Data yang telah diperoleh dianalisis dengan model analisis interaktif Miles dan Huberman. Analisis keabsahan data dilakukan dengan triangulasi sumber dan metode. Hasil penelitian meliputi; jenis emosi negatif yang sering muncul pada anak adalah marah, sedih, takut, dan cemburu. Upaya yang dilakukan oleh guru dalam meregulasi emosi negatif anak di Taman Kanak-kanak Pembinaan Kesejahteraan Keuarga Prawirotaman adalah memberikan motivasi, memberikan kesempatan pada anak untuk meluapkan emosi, mengarahkan emosi, membantu anak untuk meluapkan emosinya, serta menjadi pendengar dan fasilitator. Selain itu guru juga menggunakan guyonan-guyonan berbahasa jawa untuk menghibur anak dan guru sebisa mungkin melakukan komunikasi dengan orangtua terkait dengan reaksi emosi anak di sekolah. Peran guru di Taman Kanak-kanak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga Prawirotaman adalah sebagai orangtua di sekolah, sebagai motivator, dan sebagai contoh untuk anak. Faktor pendukung dalam meregulasi emosi anak di Taman Kanak-kanak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga Prawirotaman adalah kepribadian dan pola asuh. Faktor penghambat dalam meregulasi emosi anak di Taman Kanak-kanak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga Prawirotaman adalah kepribadian, pola asuh, usia, dan jenis kelamin. Cara untuk mengatasi hambatan tersebut adalah dengan cara sebisa mungkin mengajak orangtua untuk berkomunikasi untuk mencari solusi. Kata kunci: pengendalian, emosi negatif, guru, anak

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru PAUD
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGPAUD - Pendidikan Guru Anak Usia Dini
Depositing User: Admin PGPAUD FIP
Date Deposited: 14 Jun 2019 03:30
Last Modified: 14 Jun 2019 03:30
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/64270

Actions (login required)

View Item View Item