HUBUNGAN ANTARA PERILAKU HIDUP SEHAT TINGKAT KESEGARAN JASMANI DAN INTELEGENSI DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS VII SMP NEGERI 3 DEPOK

Dewi Apriyanti (2012) HUBUNGAN ANTARA PERILAKU HIDUP SEHAT TINGKAT KESEGARAN JASMANI DAN INTELEGENSI DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS VII SMP NEGERI 3 DEPOK. S1 thesis, FIK.

[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (9kB) | Preview
Official URL: http://www.pjkr_uny.com

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara perilaku hidup sehat, tingkat kesegaran jasmani dan intelegensi dengan prestasi belajar siswa kelas VII SMP N 3 Depok. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional menggunakan metode survei dengan instrumen berupa dokumen serta tes dan pengukuran. Populasi yang digunakan adalah siswa kelas VII SMP N 3 Depok, dengan subjek yang digunakan sebanyak 72 anak dengan teknik classroom random sampling untuk tes TKJI, intelegensi menggunakan tes IQ yang sudah ada serta prestasi belajar menggunakan data nilai raport semester 2011/2012. Teknik analisis data menggunakan korelasi product moment dan analisis regresi berganda pada taraf signifikasi 5%. Hasil penelitian ini menunjukkan diperoleh nilai F hitung sebesar 22,227 > F tabel (2,74) dengan signifikansi 0,000. Hasil dinyatakan terdapat hubungan yang signifikan antara perilaku hidup sehat, kebugaran jasmani dan intelegensi secara bersama sama terhadap prestasi belajar siswa kelas VII SMP N 3 Depok. Besarnya sumbangan variabel perilaku hidup sehat mempunyai sumbangan efektif sebesar 7,97 %, variabel kebugaran jasmani mempunyai sumbangan efektif sebesar 6,56 % dan variabel intelegensi mempunyai sumbangan efektif sebesar 34,97 % sedangkan sisanya sebesar 50,5 % dipengaruhi oleh faktor lain. Kata kunci: perilaku hidup sehat, tingkat kesegaran jasmani, intelegensi, prestasi belajar

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Olahraga
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Depositing User: Admin PKR FIK
Date Deposited: 20 Mar 2015 03:29
Last Modified: 29 Jan 2019 16:44
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/6345

Actions (login required)

View Item View Item