Assiddiq, Tea (2019) PEMBUKTIAN TEORI HECKSCHER-OHLIN DALAM EKSPOR INDONESIA TAHUN 1986-2017. S1 thesis, Fakultas Ekonomi.
|
Text
Skripsi 12804241013.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Teori perdagangan internasional modern Heckscher-Ohlin merupakan teori yang masih menjadi perdebatan para ahli ekonomi, karena dianggap kurang sesuai dengan keadaan ekonomi dunia saat ini. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui relevansi teori yang dikemukakan Heckscher-Ohlin dalam kasus perdagangan Indonesia ke enam negara tujuan ekspor utamanya dari tahun 1986-2017. Enam negara tujuan ekspor utama Indonesia tersebut merupakan negara dengan volume ekspor terbesar selama tahun 2011-2016 berdasarkan data dari Kementerian Perindustrian Indonesia di tahun 2017. Pengujian dilakukan dengan melihat variabel selisih/gap dari GDP per kapita yang menunjukkan kesenjangan antar negara, tingkat inflasi, populasi negara, tingkat keterbukaan perdagangan serta nilai tukar mata uang dari masing-masing negara. Penelitian dilakukan dengan menggunakan data panel. Uji prasyarat analisis yang dilakukan meliputi uji spesifikasi model, uji normalitas uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokorelasi. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis dengan menggunakan Error Correction Model (ECM) untuk melihat pengaruh di jangka pendek dan jangka panjang. Hasil dari penelitian ini adalah teori Heckscher-Ohlin terbukti masih relevan dalam kasus ekspor Indonesia ke enam negara tujuan utamanya, hal ini ditunjukkan dengan nilai koefisien dari variabel gap GDP per kapita yang menunjukkan nilai positif dimana berarti semakin besar selisih atau perbedaan kondisi ekonomi negara asal dan tujuan semakin besar volume ekspor yang terjadi. Hal ini terbukti dimana Amerika Serikat selalu menempati posisi pertama tujuan ekspor Indonesia sejak lama.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing: Bambang Suprayitno, M.Sc |
Uncontrolled Keywords: | Teori Heckscher-Ohlin, GDP per kapita, Error Correction Model |
Subjects: | Ilmu Sosial > Ekonomi > Ekonomi Internasional Ilmu Sosial > Ekonomi > Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Pendidikan Ekonomi |
Depositing User: | Admin Pendidikan Ekonomi FE |
Date Deposited: | 01 Apr 2019 07:16 |
Last Modified: | 01 Apr 2019 07:16 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/63357 |
Actions (login required)
View Item |