Candra, Muhammad Kartika (2019) PENGARUH PERSEPSI KOMPETENSI KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XII JURUSAN TEKNIK PEMESINAN SMK MUHAMMADIYAH 1 BANTUL. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.
|
Text
13-BAB I (fix).pdf Download (404kB) | Preview |
|
|
Text
14-BAB II.pdf Download (540kB) | Preview |
|
|
Text
15-BAB III.pdf Download (689kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh persepsi siswa tentang kompetensi kerja terhadap kesiapan kerja siswa kelas XII Jurusan Teknik Pemesinan SMK Muhammadiyah 1 Bantul; (2) pengaruh persepsi siswa tentang motivasi kerja terhadap kesiapan kerja siswa kelas XII Jurusan Teknik Pemesinan SMK Muhammadiyah 1 Bantul; dan (3) pengaruh persepsi siswa tentang kompetensi kerja dan motivasi kerja terhadap kesiapan kerja siswa kelas XII Jurusan Teknik Pemesinan SMK Muhammadiyah 1 Bantul. Penelitian ini merupakan jenis penelitian ex-post facto yang dilaksanakan di SMK Muhammadiyah 1 Bantul kelas XII Jurusan Teknik Pemesinan yang mempunyai populasi sebanyak 132 orang. Ukuran sampel penelitian sebanyak 95 orang ditentukan dengan tabel penentuan Issac & Michael, selanjutnya sampel setiap kelas ditentukan dengan teknik simple random sampling. Pengambilan data menggunakan angket kuesioner yang terdiri dari angket kompetensi kerja, angket motivasi kerja dan angket kesiapan kerja. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi sederhana untuk hipotesis pertama dan kedua sedangkan untuk hipotesis ketiga menggunakan teknik analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) persepsi siswa tentang kompetensi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja siswa kelas XII Jurusan Teknik Pemesinan SMK Muhammadiyah 1 Bantul dengan nilai koefisien korelasi r = 0,597 dengan kontribusi sebesar 35,7%; (2) persepsi siswa tentang motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja siswa kelas XII Jurusan Teknik Pemesinan SMK Muhammadiyah 1 Bantul dengan nilai koefisien korelasi r = 0,716 dengan kontribusi sebesar 51,2%; dan (3) persepsi siswa tentang kompetensi kerja dan motivasi kerja secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kesiapan kerja siswa kelas XII Jurusan Teknik Pemesinan SMK Muhammadiyah 1 Bantul dengan nilai koefisien korelasi r = 0,753 dengan kontribusi sebesar 56,7%.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kompetensi Kerja, Motivasi Kerja, Kesiapan Kerja |
Subjects: | Teknik & Teknologi > Teknik Mesin |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Mesin |
Depositing User: | Perpustakaan FT |
Date Deposited: | 01 Mar 2019 02:05 |
Last Modified: | 01 Mar 2019 02:05 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/62616 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |