FAKTOR PENDUKUNG KETERLAKSANAAN PEMBELAJARAN BELADIRI PENCAK SILAT DALAM PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN DI SMP NEGERI SE-KABUPATEN SLEMAN

Haquee, Avrina Galuh Hafizd (2018) FAKTOR PENDUKUNG KETERLAKSANAAN PEMBELAJARAN BELADIRI PENCAK SILAT DALAM PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN DI SMP NEGERI SE-KABUPATEN SLEMAN. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
Skripsi Avrina Galuh Hafizd Haquee.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar faktor pendukung keterlaksanaan pembelajaran beladiri pencak silat dalam pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan di SMP Negeri Se-Kabupaten Sleman. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan metode survey menggunakan instrument penelitian berupa angket. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh guru PJOK SMP se-Kabupaten Sleman. Sampel yang digunakan adalah 30 guru PJOK SMP yang berasal dari 15 sekolah dari 54 sekolah yang ada di Kabupaten Sleman. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik klaster atau claster sampling. Perhitungan validitas menggunakan rumus Pearson Product Moment dan reliabilitas menggunakan rumus Alpha Cronbach. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan teknik analisis statistic descriptif secara kuantitatif dengan persentase tentang faktor pendukung keterlaksanaan pembelajaran beladiri pencak silat dalam pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan di SMP Se-Kabupaten Sleman yang dibagi dalam lima kategori yaitu sangat mendukung, mendukung, cukup mendukung, tidak mendukung dan sangat tidak mendukung. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa: faktor pendukung keterlaksanaan pembelajaran beladiri pencak silat dalam pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan di SMP Se-Kabupaten Sleman secara keseluruhan berada dalam kategori sangat mendukung tidak ada (0,00,%), kategori mendukung sebesar 13,30% (4 guru), kategori cukup mendukung sebesar 73,40% (22 guru), kategori tidak mendukung sebesar 3,30% (1 guru), dan kategori sangat tidak mendukung 10,00% (3 guru).

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: faktor-faktor pendukung, keterlaksanaan pembelajaran, beladiri, pencak silat
Subjects: Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR)
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 21 Jan 2019 02:52
Last Modified: 30 Jan 2019 17:42
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/62467

Actions (login required)

View Item View Item