Efektivitas Teknik Sosiodrama terhadap Peningkatan Self-Esteem dan Perilaku Asertif pada Siswa Kelas VII SMP Muhammadiyah 1 Godean.

Latifah, Nurul (2018) Efektivitas Teknik Sosiodrama terhadap Peningkatan Self-Esteem dan Perilaku Asertif pada Siswa Kelas VII SMP Muhammadiyah 1 Godean. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-nurul latifah-5713251020.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)

Abstract

Perkembangan masa remaja melibatkan dinamika psikologis dan sosial yang kompleks. Sehubungan dengan hal tersebut, penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas teknik sosiodrama untuk meningkatkan self-esteem dan perilaku asertif pada siswa kelas VII di SMP Muhammadiyah 1 Godean. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif jenis eksperimen kuasi dengan desain nonequivalent control group. Subjek penelitian ditentukan dengan menggunakan purposive sampling technique, dan didapatkan kelas VII D sebagai kelompok eksperimen serta kelas VII C sebagai kelompok kontrol. Pengumpulan data menggunakan skala self-esteem dan skala perilaku asertif. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji t (t-test) dengan taraf signifikansi 0,05. Hasil perbandingan nilai pre-test dan post-test menunjukkan nilai signifikansi yang lebih kecil dari 0,05 (p= 0,000 < 0,05) pada variabel self-esteem dan p= 0,000 < 0,05 pada variabel perilaku asertif. Perbandingan post-test self-esteem menunjukkan signifikansi p= 0,000 < 0,05 dan post-test perilaku asertif menunjukkan signifikansi p= 0,000 > 0,05, artinya Ho ditolak. Jadi, teknik sosiodrama terbukti efektif untuk meningkatkan self-esteem dan perilaku asertif pada siswa kelas VII SMP Muhammadiyah 1 Godean

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: sosiodrama, self-esteem, perilaku asertif.
Subjects: Pendidikan > Bimbingan
Pendidikan > Konseling
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 10 Jan 2019 07:19
Last Modified: 26 Oct 2022 08:04
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/62389

Actions (login required)

View Item View Item