PENINGKATAN KEMAMPUAN PENGUASAAN KOSAKATA MELALUI MEDIA BONEKA JARI PADA SISWA TUNAGRAHITA KATEGORI SEDANG KELAS II DI SLB N 1 SLEMAN

Winati Dyah, Anjelia Putri (2017) PENINGKATAN KEMAMPUAN PENGUASAAN KOSAKATA MELALUI MEDIA BONEKA JARI PADA SISWA TUNAGRAHITA KATEGORI SEDANG KELAS II DI SLB N 1 SLEMAN. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img] Text
Winati Dyah Anjelia Putri_13103241005.pdf
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan penguasaan kosakata melalui media boneka jari pada siswa tunagrahita kategori sedang kelas II SDLB di SLB N 1 Sleman. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Desain penelitian yang digunakan yaitu desain penelitian dari Kemmis dan McTaggart. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas II SLB Negeri 1 Sleman. Data diperoleh berdasarkan hasil observasi, tes, dan wawancara. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif dan analisis deskriptif kuantitatif. Peningkatan kemampuan penguasaan kosakata ditunjukkan dengan siswa mampu mengenal benda dengan menyebutkan, menunjuk, dan menjodohkan beberapa gambar peralatan mandi, peralatan makan, dan benda di sekitar rumah secara mandiri. Hasil peningkatan ditunjukkan dengan siswa mampu mencapai nilai kriteria ketuntasan minimal yaitu 75. Pada tes pra tindakan siswa memperoleh nilai 56,67%. Setelah dilakukannya tindakan menggunakan media boneka jari, meningkat 14,33% pada siklus I dengan nilai 71,11% dengan kategori cukup. Pada siklus II siswa memperoleh nilai 84,81% dengan kategori baik dan mengalami peningkatan sebesar 28,14% dari nilai tes pra tindakan. Penggunaan media boneka jari dalam pembelajaran pengenalan kosakata benda dapat meningkatkan aktivitas siswa selama proses pembelajaran. Media boneka jari dapat menarik perhatian siswa sehingga siswa berantusias dalam mengikuti pembelajaran. Media boneka jari juga mempermudah guru dalam menyampaikan materi kepada siswa.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Pendidikan Luar Biasa
Depositing User: Admin Pendidikan Luar Biasa FIP
Date Deposited: 10 Dec 2018 06:35
Last Modified: 30 Jan 2019 17:34
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/61778

Actions (login required)

View Item View Item