PROSES PEMBUATAN POROS BERTINGKAT PADA MESIN PEMARUT DAN PEMERAS KELAPA

Hertonoto, Handani (2013) PROSES PEMBUATAN POROS BERTINGKAT PADA MESIN PEMARUT DAN PEMERAS KELAPA. D3 thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
LAPORAN TA FINAL(HANDANI).pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

Poros bertingkat pada mesin pemarut dan pemeras kelapa ini merupakan salah satu komponen penting dari mesin pemarut dan pemeras kelapa, dan termasuk dalam prioritas utama karena poros bertingkat ini berfungsi sebagai penerus gaya dari motor listrik ke pully utama sebagai pemarut kelapa. Tujuan dari proses pembuatan poros bertingkat ialah untuk mengetahui bahan yang digunakan, menentukan peralatan dan mesin yang digunakan, menentukan urutan proses pembuatan, dan mengetahui waktu yang digunakan dalam proses pembuatan poros bertingkat ini. Proses pembuatan poros bertingkat meliputi : membuat gambar kerja, proses penyiapan bahan, proses pemotongan bahan, proses pembubutan, proses pengefraisan, dan proses finishing, serta proses perakitan pada seluruh komponen mesin. Hasil akhir pembuatan poros bertingkat pada mesin pemarut dan pemeras kelapa ini meliputi bahan poros yang tergolong mild steel dan masuk dalam kategori baja jenis St 60 dengan harga kekerasan brinell sebesar 189 kg/mm² dan kekuatan tarik sebesar 652,05 N/mm² atau 650 N/mm². Alat dan mesin yang digunakan adalah mesin bubut CIA MIX SP 6230 T dan perlengkapannya, Mesin gergaji Makita 5800 NB, mesin gerinda duduk, mesin frais vertikal dan perkakas tangan lainnya. Didapatkan spesifikasi poros bertingkat panjang total 410 mm dengan Ø 16 mm sepanjang 37 mm, dan Ø 20 mm sepanjang 51 mm,dan Ø 45 mm sepanjang 235 mm. Waktu yang dibutuhkan untuk pembuatan poros bertingkat adalah 2 jam 30 menit. Mesin pemarut dan pemeras kelapa ini mampu memarut kelapa sebanyak 2,5 kg dalam waktu 2 menit dengan hasil parutan yang lembut dan mampu memeras dan menghasilkan santan ± 2 liter air santan kental (banyak santan tergantung air yang ditambahkan).

Item Type: Thesis (D3)
Uncontrolled Keywords: Poros Bertingkat, Mesin pemarut dan pemeras kelapa
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Mesin
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Diploma 3 (D3) > D3 Teknik Mesin
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 17 Dec 2018 01:48
Last Modified: 29 Jan 2019 03:20
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/61777

Actions (login required)

View Item View Item