Suprobo, Sharif Bagus (2018) HUBUNGAN ANTARA POLA KOMUNIKASI KELUARGA DENGAN PERILAKU AGRESIF SISWA SMA TIGA MARET (GAMA) YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.
|
Text
Tugas Akhir Skripsi_Sharif Bagus Suprobo_12104244053.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pola komunikasi keluarga dengan perilaku agresif siswa. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan analisis korelasi sebagai teknik analisis data. Subyek penelitian ini adalah siswa kelas X dan XI SMA Tiga Maret Yogyakarta sejumlah 120 siswa. Pengambilan data menggunakan angket dengan menggunakan teknik random sampling, yang digunakan untuk mengetahui pola komunikasi keluarga dan perilaku agresif. Analisis data menggunakan Uji normalitas ini yaitu uji One sample Kolmogorov-Smirnov dan uji linearitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) variabel pola komunikasi keluarga mempunyai nilai signifikansi sebesar 0,746 > 0,05 artinya data terdistribusi normal. Variabel perilaku agresif siswa juga mempunyai nilai signifikansi 0,060 > 0,05 artinya data terdistribusi normal. (2) menunjukkan nilai sig sebesar 0,072 0> 0,05. Dengan demikian variabel pola komunikasi keluarga dan perilaku agresif dalam penelitian ini memiliki hubungan yang linear. Hasil hipotesis penelitian ini adalah nilai r hitung sebesar -0,234 dan nilai signifikansi sebesar 0,010 < 0,05. Dengan demikian dapat diartikan bahwa pola komunikasi dalam keluarga berhubungan negatif signifikan dengan perilaku agresif siswa. Semakin baik pola komunikasi dalam keluarga maka akan semakin rendah perilaku agresif siswa. Hal ini berarti hipotesis yang diajukan diterima, atau dengan kata lain “ada hubungan negatif antara pola komunikasi keluarga dengan perilaku agresif siswa di SMA Tiga Maret Yogyakarta”. Kata Kunci: Pola Komunikasi Keluarga, Perilaku Agresif, One sample Kolmogorov-Smirnov
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Psikologi Pendidikan dan Bimbingan |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | Admin Psikologi Pendidikan dan Bimbingan FIP |
Date Deposited: | 04 Dec 2018 04:25 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 17:33 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/61579 |
Actions (login required)
View Item |