HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI POLA ASUH AUTHORITATIVE DENGAN KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA KELAS V SD Se-GUGUS I KECAMATAN WATES, KABUPATEN KULON PROGO

Febriyana, Mifta Nur (2018) HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI POLA ASUH AUTHORITATIVE DENGAN KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA KELAS V SD Se-GUGUS I KECAMATAN WATES, KABUPATEN KULON PROGO. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.

[img] Text
Mifta Nur Febriyana.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Mengetahui tingkat persepsi pola asuh authoritative, 2) Mengetahui tingkat kemandirian belajar siswa, 3) Mengetahui hubungan positif dan signifikan antara persepsi pola asuh authoritative dengan kemandirian belajar. Kemandirian belajar merupakan kegiata belajar dengan tidak mudah tergantung pada orang lain dalam proses pencapaian keberhasilan proses pembelajaran siswa. Penelitian ini menggunakan pedekatan kuantitatif dengan metode expost facto. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SD se-Gugus I Kecamatan Wates, Kabupaten Kulonprogo yang berjumlah 254 siswa dengan sampel penelitian 155 siswa yang ditentukan dengan rumus slovin. Pengambilan sample menggunakan proporsional random sampling. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data persepsi pola asuh authoritative dan kemandirian belajar yaitu skala psikologi. Instrumen diuji cobakan kepada 40 siswa. Uji validitas instrumen menggunakan validitas isi dan validasi konstruk dengan menggunakan teknik expert judment, sedangkan untuk mengetahui daya beda item menggunakan rumus product moment. Reliabilitas instrumen diketahui dengan Cronbach’s Alpha. Teknik analisis data menggunakan uji prasyarat analisis menggunakan uji normalitas dan linieritas. Uji hipotesis menggunakan rumus korelasi Product Moment. Hasil penelitian menunjukkan hubungan positif dan signifikan antara persepsi pola asuh authoritative dengan kemandirian belajar siswa kelas V se-Gugus I Kecamatan Wates Kabupaten Kulonprogo. Hal tersebut ditunjukkan dengan hasil korelasi Product Moment 0,589 dan taraf signifikansi 0,000 < 0,05. Kata Kunci:persepsi pola asuh authoritative, kemandirian belajar

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 19 Nov 2018 03:55
Last Modified: 30 Jan 2019 17:30
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/61322

Actions (login required)

View Item View Item