PEMBUATAN METER KOMBINASI PADA MOBIL KITA

Syafi’i, Habib Nur (2017) PEMBUATAN METER KOMBINASI PADA MOBIL KITA. D3 thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
PROYEK_AKHIR_HABIB_NUR_SYAFII_13509134030_PEMBUATAN_METER_KOMBINASI_PADA_MOBIL_KITA.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Tujuan pembuatan proyek akhir ini adalah (1) untuk merancang meter kombinasi, (2) untuk membuat meter kombinasi, (3) mengetahui hasil pengujian dari meter kombinasi yang telah dibuat. Perancangan Meter Kombinasi pada Mobil KITA melalui tahapan seperti perancangan desain meter kombinasi dan perancangan wiring meter kombinasi. Pembuatan meter kombinasi pada Mobil KITA di awali dengan identifikasi desain dan gambar, pemilihan alat dan bahan, perakitan komponen meter kombinasi, pemrograman mikrokontroller, kalibrasi dan uji kinerja meter kombinasi dan finishing. Pengujian dan kalibrasi alat dilakukan agar didapatkan meter kombinasi yang mampu bekerja dengan baik sehingga dapat memberikan informasi kendaraan sesuai kondisi yang semestinya. Hasil pengujian dan kalibrasi meter kombinasi pada Mobil KITA dapat diketahui bahwa meter kombinasi yang dibuat sudah bekerja namun apabila merujuk Keputusan Menteri Perhubungan Nomor 63 tahun 1993 pasal 11 yang berisi Dasar hukum pengukuran penyimpangan kecepatan kendaraan bermotor adalah dengan ambang batas antara -10% sampai +15% pada kecepatan 40 km/jam maka Meter kombinasi yang dibuat ada beberapa alat yang belum laik digunakan sebagai alat ukur pada kendaraan. Hasil kalibrasi didapatkan penyimpangan hasil Speedometer +25%, penyimpangan hasil Odometer +17,66%, penyimpangan hasil Tachometer +5%, hasil uji Fuel Level Meter OK, hasil uji Engine Temperature Gauge OK, dan hasil uji Lampu Indikator OK.

Item Type: Thesis (D3)
Uncontrolled Keywords: Meter Kombinasi, Mobil KITA
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Otomotif
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Diploma 3 (D3) > D3 Teknik Otomotif
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 15 Nov 2018 02:55
Last Modified: 29 Jan 2019 03:17
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/61276

Actions (login required)

View Item View Item