Profil Guru Produktif Program Keahlian Teknik Otomotif di Kota Surakarta Ditinjau dari Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan.

Yulanto, Dwiki Muda (2018) Profil Guru Produktif Program Keahlian Teknik Otomotif di Kota Surakarta Ditinjau dari Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-dwiki muda yulanto-16702251026.pdf
Restricted to Registered users only

Download (28MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mendeskripsikan profil guru produktif program keahlian teknik otomotif dilihat dari Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB), 2) Mendeskripsikan seberapa besar upaya guru produktif program keahlian teknik otomotif di Kota Surakarta melakukan pengembangan diri, 3) Mendeskripsikan seberapa besar upaya guru produktif program keahlian teknik otomotif di Kota Surakarta melakukan publikasi ilmiah, 4) Mendeskripsikan seberapa besar upaya guru produktif program keahlian teknik otomotif di Kota Surakarta melakukan karya inovatif. Metode penelitian yang digunakan adalah survei dengan menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah seluruh guru produktif Program Keahlian Teknik Otomotif di Kota Surakarta yang berjumlah 76 guru. Metode pengumpulan data menggunakan angket. Uji validitas instrumen menggunakan pendapat ahli (expert judgement) dan uji reliabilitas instrumen menggunakan internal consistency method dengan Cronbach’s Alpha. Teknik analisis terdiri dari editing, tabulating, analyzing dan interpreting, serta concluding. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Profil guru produktif program keahlian teknik otomotif di Kota Surakarta dilihat dari kegiatan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan termasuk dalam kategori rendah dalam dengan persentase 48,73%, 2) Kegiatan pengembangan diri termasuk dalam kategori sedang dengan persentase 56,38%, 3) Kegiatan publikasi ilmiah termasuk dalam kategori rendah dengan persentase 31%, 4) Kegiatan karya inovatif termasuk dalam kategori sedang dengan persentase 50,51%. Kesimpulan dalam penelitian adalah guru produktif program keahlian teknik otomotif di Kota Surakarta termasuk kategori rendah dalam Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan. Kegiatan dalam Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan perlu difokuskan untuk guru produktif teknik otomotif.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: Guru Produktif, Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan, Program Keahlian Teknik Otomotif
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Kejuruan
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Pendidikan Teknologi dan Kejuruan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 13 Nov 2018 02:28
Last Modified: 18 Aug 2022 08:29
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/61238

Actions (login required)

View Item View Item