MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK KASAR MELALUI PERMAINAN BOLA BOWLING PADA ANAK KELOMPOK B DI TK MASYITHOH V KENARAN SUMBERHARJO PRAMBANAN SLEMAN

Aris, Kurniawan (2018) MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK KASAR MELALUI PERMAINAN BOLA BOWLING PADA ANAK KELOMPOK B DI TK MASYITHOH V KENARAN SUMBERHARJO PRAMBANAN SLEMAN. S1 thesis, PAUD.

[img] Text
Aris Kurniawan_11111241040.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan motorik kasar melalui permainan bola bowling pada anak kelompok B di TK Masyithoh V kenaran kecamatan Prambanan. Desain penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dikembangkan oleh Kemmis dan Mc Taggart. Subyek penelitian merupakan anak Kelompok B di TK Masyithoh V Kenaran yang terdiri dari 12 anak perempuan dan 6 anak laki-laki. Obyek penelitian ini adalah kemampuan motorik kasar anak khususnya pada aspek keseimbangan dan aspek ketepatan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan dokumentasi. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar observasi. Teknik analisis data dilakukan secara kuantitatif dan kualitatif. Indikator keberhasilan dalam penelitian adalah apabila sudah memenuhi minimal 80% dari jumlah anak dapat mencapai kriteria kemampuan motorik kasar dengan predikat sangat baik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan motorik kasar anak meningkat setelah dilakukan tindakan dengan permainan bola bowling. Peningkatan dapat dilihat dari observasi yang telah dilakukan pada hasil observasi Pra tindakan diperoleh 0% atau tidak ada satu pun anak berada pada kriteria sangat baik. Setelah pelaksanaan Siklus I hasil penelitian kemampuan motorik anak meningkat menjadi 27,8 % atau 5 anak dari jumlah keseluruhan anak yang mencapai kriteria sangat baik. Hasil tersebut belum memenuhi kriteria keberhasilan, kemudian pada Siklus II dilakukan kegiatan bermain bowling kembali dengan tambahan motivasi oleh guru. Setelah pelaksanaan Siklus II hasil penelitian meningkat menjadi 83,3% atau 15 anak dari jumlah keseluruhan anak yang mencapai kriteria sangat baik. Dari hasil yang diperoleh dalam penelitian membuktikan bahwa melalui permainan bola bowling dapat meningkatkan kemampuan motorik kasar anak kelompok B. Kata kunci: kemampuan motorik kasar, permainan bowling, TK kelompok B

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru PAUD
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGPAUD - Pendidikan Guru Anak Usia Dini
Depositing User: Admin PGPAUD FIP
Date Deposited: 12 Nov 2018 06:34
Last Modified: 30 Jan 2019 17:29
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/61205

Actions (login required)

View Item View Item