Prabowo, Haris (2017) PEMBUATAN PROTOTYPE SISTEM KEAMANAN PINTU GUDANG PENYIMPANAN MENGGUNAKAN BARCODE DAN SMS BERBASIS MIKROKONTROLER ARDUINO UNO. D3 thesis, Fakultas Teknik.
|
Text
14507134010_Haris Prabowo_LaporanTA.pdf Download (9MB) | Preview |
Abstract
Tujuan pembutan alat ini adalah untuk mendapatkan rancang bangun hardware, program serta unjuk kerja dari prototype sistem keamanan pintu gudang penyimpanan menggunakan barcode scanner dan SMS berbasis Arduino uno, yang berfungsi untuk menjaga keamanan barang yang berada di dalam gudang penyimpanan tersebut. Pengembangan sistem keamanan pintu gudang penyimpanan ini terdiri dari tahap; identifikasi kebutuhan, analisis kebutuhan, blok diagram rangkaian, perencanaan sistem, langkah pembuatan alat, flowchart program, pengujian alat dan pengambilan data. Mikrokontroler Arduino uno (AT-Mega 328) sebagai kontrol utama, barcode scanner BS100 sebagai scanner untuk barcode, SIM800L untuk mengirimkan pesan, motor DC sebagai penggerak pintu, serta solenoid door lock sebagai pengunci pintu. Hasil untuk pengujian catu daya switching memiliki error 1,57% tanpa beban dan 1,18% dengan beban, pengujian barcode scanner memiliki ketelitian 100% karena dapat membaca semua kode dengan benar, waktu di RTC memiliki selisih 8 detik dengan waktu asli, tegangan rata-rata motor DC saat berputar 4,22V, tegangan output solenoid door lock memiliki tegangan rata-rata 12,05V, SIM800L dapat mengirim pesan sesuai dengan kondisi. Sementara untuk pengujian secara unjuk kerja sistem dapat bekerja sesuai dengan fungsi dan tujuannya, dan dalam menjalankan algoritma program alat ini memiliki tingkat keberhasilan 100%.
Item Type: | Thesis (D3) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | gudang penyimpanan, barcode scanner, SIM800L, solenoid door lock, motor DC |
Subjects: | Teknik & Teknologi > Teknik Elektronika |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Diploma 3 (D3) > D3 Teknik Elektronika |
Depositing User: | Perpustakaan FT |
Date Deposited: | 12 Nov 2018 01:56 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 03:16 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/61182 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |