Pengaruh Senam Tera dan Senam Bugar Lansia serta Kebugaran Jasmani terhadap Kesejahteraan Psikologis Lansia.

Prastyawan, Rifky Rifandy (2018) Pengaruh Senam Tera dan Senam Bugar Lansia serta Kebugaran Jasmani terhadap Kesejahteraan Psikologis Lansia. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-rifky riyandi prastyawan-15711251007.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengungkapkan pengaruh dari senam tera dan senam bugar lansia serta kebugaraan jasmani terhadap kesejahteraan psikologis lansia. Penelitian ini menitiberatkan pada variabel-variabel: Penelitian ini bertujuan untuk menguji: (1) perbedaan pengaruh yang signifikan latihan senam tera dan senam lansia bugar (2) perbedaan pengaruh tingkat kebugaran terhadap kesejahteraan psikologis; dan (3) Interaksi antara Senam Tera, Senam Bugar Lansia, dan Kebugaran Terhadap kesejahteraan Psikologis Lansia di Posyandu Lansia Kelurahan Terban dan Kelurahan Seloboro. . Populasi dalam penelitian ini adalah Lansia di kelompok posyandu lansia di Kelurahan Terban dan Kelurahan Seloboro dengan total sampel 40 orang. Metode penelitian ini adalah eksperimen dengan rancangan faktorial 2 x 2. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner kesejahteraan psikologis. Data dianalisis menggunakan analisis varian dua jalur ANOVA, Uji lanjutan Tukey dengan taraf signifikansi α = 0,05. Hasil penelitian adalah sebagai berikut. (1) Ada perbedaan kesejahteraan psikologis lansia antara kelompok lansia yang di latih senam tera dan kelompok lansia yang dilatih senam bugar lansia. Kesejahteraan Psikologis lansia kelompok senam bugar lansia lebih baik dibandingkan kelompok lansia senam tera. (2) Ada perbedaan kesejahteraan psikologis lansia antara kelompok kebugaraan tinggi dan kebugaran rendah. Kesejahteraan psikologis lansia kelompok kebugaraan tinggi menunjukan pengaruh lebih baik. (3) Ada interaksi antara senam tera, senam bugar lansia serta kebugaraan jasmani terhadap kesejahteraan psikologis lansia. Lansia yang memiliki kebugaraan tinggi yang dilatih dengan senm bugar lansia menunjukan lebih tinggi dari pada lansia dengan kebugaran tinggi yang dilatih senam tera. Lansia yang memiliki kebugaraan rendah yang dilatih dengan senam tera menunjukan tidak ada perbedaan kesejahteraan psikologis pada lansia yang dilatih senam bugar lansia.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: olahraga aerobic, kebugaran jasmani, kesejahteraan psikologis, lansia
Subjects: Olahraga
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Ilmu Keolahragaan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 06 Nov 2018 03:49
Last Modified: 10 Jan 2022 03:17
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/61102

Actions (login required)

View Item View Item