AUTOMATIC STOPING AND INFUSION MONITORING WITH TELEMETRY SYSTEM BASED ON ANDROID

Aziiss, Mohamad Sirojul (2018) AUTOMATIC STOPING AND INFUSION MONITORING WITH TELEMETRY SYSTEM BASED ON ANDROID. D3 thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
D3 T.Elka 14_Mohamad Sirojul Aziis_14507134011_For Upload.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Kegiatan perawat atau dokter yang banyak mengakibatkan pemantauan terhadap infus menjadi kurang. Selain itu, kelalaian juga berpengaruh terhadap pemantauan infus. Pemantauan infus sangat bermanfaat pada pasien karena untuk menjaga supaya infus tidak macet, tidak terisi oleh udara, dan habis. Infus yang dipergunakan sampai habis dapat menjadi masalah yang besar yaitu darah pada pasien menjadi naik ke botol infus sehingga dapat menyebabkan pasien menjadi kekurangan cairan. Sehingga untuk mengatasinya diperlukan pemantau infus dan penghenti infus secara tepat dan cepat. Tujuan pembuatan alat ini adalah untuk merancang dan mengetahui unjuk kerja dari rancangan. Pembuatan alat terdiri dari 8 macam bagian yang memiliki fungsi masingmasing. Bagian-bagian tersebut adalah, tiang infus yang terbuat dari stainless steel dan alumunium untuk memudahkan dalam menurunkan atau menaikan tiang infus pada ketinggian tertentu, box sensor tetesan terbuat dari akrilik yang berada dibagian drip chamber, penghenti infus dengan motor servo yang didesain sehingga dapat menekuk selang supaya terhenti, Arduino Mega 2560 sebagai kontrol utama sistem, sensor tetesan terdiri atas sensor cahaya photodioda dan laser dioda, keypad 4x4 berfungsi memilih infus dan memasukkan nomor telepon atau batas infus, Wemos D1 Mini sebagai pengirim data ke website dan aplikasi android, serta LCD display, website, dan aplikasi android sebagai penampil hasil jumlah tetesan. Dari hasil pengujian unjuk kerja yang telah dilakukan dengan objek pengujian sejumlah 5 kali pada masing-masing bagian, didapatkan hasil bahwa kualitas alat ini dapat diimplementasikan dan digunakan dengan baik. Sementara secara kuantitatif diketahui bahwa rata-rata kesalahan pada sensor tetesan infus 1 adalah 3,5% dan pada sensor tetesan infus 2 sebesar 2,52%. Penampilan data di LCD, website, serta aplikasi android tidak mengalami masalah dengan nilai error adalah 0%. Penghenti infus serta sistem pemberitahuan lewat panggilan telepon juga berfungsi dengan tepat dan memiliki nilai error sebesar 0%. Kesalahan jumlah tetesan disebabkan oleh faktor sensor yang mudah terpengaruh oleh cahaya disekitar sehingga pembacan nilai ADC menjadi kurang tepat.

Item Type: Thesis (D3)
Uncontrolled Keywords: Monitoring, Infusion, Telemetry, Android, website
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Elektronika
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Diploma 3 (D3) > D3 Teknik Elektronika
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 24 Oct 2018 04:02
Last Modified: 29 Jan 2019 03:14
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/60783

Actions (login required)

View Item View Item