Pengembangan Video Pembelajaran Berbasis Domain IPA Terintegrasi Potensi Lokal untuk Meningkatkan Keterampilan Proses IPA dan Sikap Ilmiah Peserta Didik.

Jumriani, Jumriani (2018) Pengembangan Video Pembelajaran Berbasis Domain IPA Terintegrasi Potensi Lokal untuk Meningkatkan Keterampilan Proses IPA dan Sikap Ilmiah Peserta Didik. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-jumriani-16708251026.swf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : (1) mengembangkan video pembelajaran berbasis domain IPA terintegrasi potensi lokal yang layak digunakan untuk pembelajaran IPA materi “Perubahan Benda di Sekitar Kita” peserta didik kelas VII SMP; (2) mengetahui keefektifan video pembelajaran berbasis domain IPA terintegrasi potensi lokal untuk meningkatkan keterampilan proses IPA peserta didik SMP dan (3) mengetahui keefektifan video pembelajaran berbasis domain IPA terintegrasi potensi lokal untuk meningkatkan sikap ilmiah peserta didik SMP. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan pendidikan (R&D). Prosedur pengembangan produk pada penelitian ini diadaptasi dari model pengembangan 4D yang dikembangkan oleh Thiagarajan, Semmel & Semmel (1974). Penelitian dilaksanakan di tiga Sekolah Menengah Pertama (SMP) yaitu: SMP Negeri 2 Patuk dan SMP Negeri 3 Patuk, Kabupaten Gunungkidul serta SMP Negeri 1 Polewali, Kabupaten Polewali Mandar. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas VII tahun pelajaran 2017/2018 dengan rincian: uji coba awal menggunakan 12 orang peserta didik kelas VII A SMP Negeri 2 Patuk dan uji coba utama menggunakan 160 orang peserta didik, dengan rincian: (1) 64 orang peserta didik kelas VII SMP Negeri 2 Patuk; (2) 43 orang peserta didik kelas VII SMP Negeri 3 Patuk dan (3) 53 orang peserta didik kelas VII SMP Negeri 1 Polewali. Instrumen untuk mengukur kelayakan produk menggunakan lembar validasi penilaian produk berupa angket. Instrumen untuk mengukur keefektifan produk dalam meningkatkan keterampilan proses IPA dan sikap ilmiah peserta didik menggunakan instrumen yang diadopsi dari Agus Dwiyanto (2016) dan Arifah Putri Kurniati (2017). Analisis data menggunakan uji Manova dan Anova satu arah dengan taraf siginikansi sebesar 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) video pembelajaran berbasis domain IPA terintegrasi potensi lokal layak digunakan untuk pembelajaran IPA materi “Perubahan Benda di Sekitar Kita” peserta didik kelas VII SMP; (2) video pembelajaran berbasis domain IPA terintegrasi potensi lokal efektif untuk meningkatkan keterampilan proses IPA peserta didik SMP dan (3) video pembelajaran berbasis domain IPA terintegrasi potensi lokal efektif untuk meningkatkan sikap ilmiah peserta didik SMP

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: video pembelajaran, domain IPA, potensi lokal, keterampilan proses IPA, sikap ilmiah.
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Ilmu Pengetahuan Alam
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Sains
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 22 Oct 2018 08:02
Last Modified: 09 May 2019 09:05
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/60703

Actions (login required)

View Item View Item