Hasil Belajar dan Efikasi Diri Siswa pada Media Chemondro (Chemistry on Android) dengan Model Flipped Classroom Materi Larutan Elektrolit

Ridho, Dimas (2018) Hasil Belajar dan Efikasi Diri Siswa pada Media Chemondro (Chemistry on Android) dengan Model Flipped Classroom Materi Larutan Elektrolit. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-dimas-ridho-16728251002).swf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis: (1) pengaruh media chemondro dengan model flipped classroom terhadap hasil belajar siswa kelas X SMAN pada materi larutan elektrolit, (2) pengaruh media chemondro dengan model flipped classroom terhadap efikasi diri siswa kelas X SMAN pada materi larutan elektrolit dan (3) pengaruh media chemondro dengan model flipped classroom terhadap hasil belajar dan efikasi diri siswa kelas X SMAN pada materi larutan elektrolit. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu. Populasi penelitian ini merupakan seluruh siswa kelas X SMAN di Kabupaten Gunung Kidul. Teknik penggambilan sampel secara selected sampling. Sampel yang digunakan adalah empat kelas yang dipilih langsung dari dua kelas di SMAN 1 Karangmojo dan dua kelas di SMAN 2 Playen, kemudian menentukan kelas eksperimen dan kontrol secara acak pada tiap sekolah. Sampel penelitian ini berjumlah 102 siswa, terdiri dari 51 siswa pada kelas eksperimen dan 51 siswa pada kelas kontrol. Pengumpulan data menggunakan instrumen soal pilihan ganda pada variabel hasil belajar siswa, angket pada variabel efkasi diri siswa dan lembar observasi pada keterlaksanaan pembelajaran. Teknik analisis yang digunakan untuk menguji pengaruh media chemondro dengan model flipped classroom terhadap hasil belajar dan efikasi diri siswa kelas X SMAN pada materi larutan elektrolit adalah uji Multivariate Analysis of Variance. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) penggunaan media chemondro dengan model flipped classroom berpengaruh terhadap hasil belajar siswa kelas X SMAN pada materi larutan elektrolit (2) penggunaan media chemondro dengan model flipped classroom berpengaruh terhadap efikasi diri siswa kelas X SMAN pada materi larutan elektrolit dan (3) penggunaan media chemondro dengan model flipped classroom berpengaruh terhadap hasil belajar dan efikasi diri siswa kelas X SMAN pada materi larutan elektrolit.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: Android, Flipped classroom, Hasil belajar, Efikasi diri
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan Kimia
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 27 Sep 2018 03:00
Last Modified: 09 May 2019 09:04
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/60180

Actions (login required)

View Item View Item