Pengembangan Multimedia Pembelajaran Musik dan Alat Musik Tradisional dalam Bentuk Ensiklopedia

Anandhita, Nur Arif (2018) Pengembangan Multimedia Pembelajaran Musik dan Alat Musik Tradisional dalam Bentuk Ensiklopedia. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-nur-arif-anandhita-14707251021.swf

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk multimedia pembelajaran musik dan alat musik tradisional dalam bentuk ensiklopedia yang layak sebagai suplemen belajar siswa SMK N 1 Kasihan Bantul dalam mempelajari musik dan/atau alat musik tradisional khususnya dari daerah lain. Penelitian dan pengembangan ini mengacu pada model pengembangan multimedia Alessi dan Trollip yang terdiri dari tiga fase pengembangan yang meliputi: (1) perencanaan, (2) desain, dan (3) pengembangan. Uji coba produk meliputi pengujian alfa yang dilakukan oleh dua orang ahli media, dua orang ahli materi, serta pengujian beta yang dilakukan oleh 39 siswa SMK N 1 Kasihan Bantul. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah pedoman observasi, pedoman wawancara, kuesioner validasi ahli, dan kuesioner respon pengguna. Data kuantitatif dianalisis menggunakan rumus persentase kelayakan yang kemudian hasilnya dianalisis menggunakan teknik deskriptif. Hasil penelitian dan pengembangan ini berupa produk multimedia pembelajaran musik dan alat musik tradisional dalam bentuk ensiklopedia yang diinstal dalam sebuah flashdisk yang disertai kemasan dan buku manual penggunaan produk. Produk ini dikembangkan menggunakan aplikasi Adobe Flash CS6 dengan format file .swf dan dapat dijalankan pada berbagai sistem operasi komputer. Materi dalam produk ini dikelompokkan menjadi tiga kategori, yaitu berdasarkan alfabetis, gugusan pulau, serta klasifikasi instrumen. Terdapat 413 materi yang terdiri dari 86 ansambel musik tradisional, satu genre musik tradisional, 13 musik tradisional, dan 313 alat musik tradisional. Produk multimedia pembelajaran musik dan alat musik tradisional dalam bentuk ensiklopedia ini dinilai layak oleh ahli dan pengguna untuk dijadikan suplemen belajar tentang musik/dan atau alat musik tradisional. Hal ini berdasarkan penilaian uji alfa melalui validasi ahli media dengan skor sebesar 79,65% yang termasuk dalam kategori “layak” . Dari penilaian uji alfa melalui validasi ahli materi diperoleh skor sebesar 88% yang termasuk dalam kategori “sangat layak”. Sedangkan pada pengujian beta melalui respon pengguna diperoleh skor sebesar 87,05% yang termasuk dalam kategori “sangat layak”.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: multimedia pembelajaran, musik/alat musik tradisional, ensiklopedia
Subjects: Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Teknologi Pembelajaran
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 14 Sep 2018 02:04
Last Modified: 09 May 2019 09:00
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/59791

Actions (login required)

View Item View Item