Wastari, Dinda Ayu Yusia (2018) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF BERBASIS GAMIFIKASI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATERI JURNAL PENYESUAIAN PADA SISWA KELAS X AKUNTANSI G SMK MUHAMMADIYAH 1 YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2017/2018. S1 thesis, Fakultas Ekonomi UNY.
|
Text
SKRIPSI.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk Meningkatkan Hasil Belajar Materi Jurnal Penyesuaian pada Siswa Kelas X Akuntansi G SMK Muhammadiyah 1 Yogyakarta Tahun Ajaran 2017/2018 melalui Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Berbasis Gamifikasi. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Tiap siklus terdiri dari empat tahap, yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah tes, dokumentasi dan catatan lapangan. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data deskriptif kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Berbasis Gamifikasi dapat meningkatkan Hasil Belajar Materi Jurnal Penyesuaian pada Siswa Kelas X Akuntansi G SMK Muhammadiyah 1 Yogyakarta Tahun Ajaran 2017/2018. Peningkatan nilai ratarata hasil belajar dan Ketuntasan Hasil Belajar siswa dari siklus I ke sikuls II. Nilai rata-rata hasil belajar pada saat pre test sebesar 56,96 meningkat menjadi 75,53 pada post test pertama kemudian pada siklus kedua meningkat menjadi 81,78. Ketuntasan Hasil Belajar Materi Jurnal Penyesuaian pada pre test sebesar 10,71% kemudian pada post test siklus I meningkat menjadi 42,86% kemudian mengalami peningkatan lagi pada post test siklus II menjadi 82,14%. Hasil uji Paired Sample T-Test menunjukkan bahwa nilai Sig.(2-tailed) sebesar 0,000, karena Sig.(2-tailed)<0,005 yang berarti bahwa terdapat perbedaan kemampuan siswa antara hasil belajar pada data pre test dan post test yang berarti bahwa Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Berbasis Gamifikasi dapat meningkatkan Hasil Belajar Materi Jurnal Penyesuaian pada Siswa Kelas X Akuntansi G. Selain itu, Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Berbasis Gamifikasi juga lebih efektif jika dibandingkan dengan metode ceramah dan latihan.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hasil Belajar Materi Jurnal Penyesuaian, Model Pembelajaran Kooperatif, Gamifikasi. |
Subjects: | Umum > Penelitian Pendidikan > Pendidikan (Umum) Ilmu Sosial > Ekonomi > Akuntansi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Pendidikan Akuntansi |
Depositing User: | Admin Akuntansi FE |
Date Deposited: | 13 Sep 2018 04:01 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 17:06 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/59772 |
Actions (login required)
View Item |