PENINGKATAN KETERAMPILAN BERICARA MELALUI PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR PADA ANAK KELOMPOK A TK INDRIYASANA BACIRO YOGYAKARTA 2012/2013

Kolin, Yosefina Hingi (2012) PENINGKATAN KETERAMPILAN BERICARA MELALUI PENGGUNAAN MEDIA GAMBAR PADA ANAK KELOMPOK A TK INDRIYASANA BACIRO YOGYAKARTA 2012/2013. S1 thesis, UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA.

[img]
Preview
Text
Yosefina H K.pdf

Download (6kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berbicara melalui penggunaan media gambar pada anak kelompok A TK Indriyasana Baciro Yogyakarta Tahun Ajaran 2012/2013. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas berkolaborasi dengan guru kelompok A1. Subjek dalam penelitian ini adalah anak kelompok A1 TK Indriyasana Baciro Yogyakata yang berjumlah 23 anak. Objek penelitiannya adalah keterampilan berbicara melalui penggunaan media gambar pada anak kelompok A. Desain Penelitian yang digunakan adalah Kemmis dan Mc. Taggart. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus. Masing-masing tindakan terdiri dari tiga pertemuan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalui observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan berbicara dapat ditingkatkan melalui penggunaan media gambar pada anak kelompok A1 TK Indriyasana Baciro Yogyakarta Tahun Ajaran 2012/2013. Hal ini dapat dilihat peningkatan keterampilan berbicara pada kondisi awal sebesar 26,08 % dan pada siklus I sebesar 52,2% dan meningkat pada siklus II sebesar 85,7%. Kata Kunci: keterampilan berbicara, media gambar.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru PAUD
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGPAUD - Pendidikan Guru Anak Usia Dini
Depositing User: Admin PGPAUD FIP
Date Deposited: 18 Sep 2012 14:27
Last Modified: 29 Jan 2019 16:23
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/5941

Actions (login required)

View Item View Item