IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN BERBASIS INKUIRI (PBI) DENGAN PENDEKATAN INKUIRI TERBIMBING UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS BELAJAR PADA KOMPETENSI DASAR AKTIVA TETAP SISWA KELAS XI AKUNTANSI 2 SMK 17 MAGELANG TAHUN AJARAN 2017/2018

PAMBUDHI, Adjie (2018) IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN BERBASIS INKUIRI (PBI) DENGAN PENDEKATAN INKUIRI TERBIMBING UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS BELAJAR PADA KOMPETENSI DASAR AKTIVA TETAP SISWA KELAS XI AKUNTANSI 2 SMK 17 MAGELANG TAHUN AJARAN 2017/2018. S1 thesis, Fakultas Ekonomi UNY.

[img]
Preview
Text
14803244010 ADJIE PAMBUDHI NASKAH SKRIPSI.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui: peningkatan Aktivitas Belajar Siswa pada kompetensi dasar Aktiva Tetap kelas XI Akuntansi 2 SMK 17 Magelang Tahun Ajaran 2017/2018 melalui pengimplementasian Metode Pembelajaran Berbasis Inkuiri (PBI) dengan pendekatan Inkuiri Terbimbing. Penelitian ini dilakukan dengan metode penelitian tindakan kelas yang dilakukan di kelas XI Akuntansi 2 SMK 17 Magelang tahun ajaran 2017/2018 dengan jumlah siswa sebanyak 23 siswa. Tindakan yang dilakukan yaitu dengan mengimplementasikan Pembelajaran Berbasis Inkuiri (PBI) dengan pendekatan inkuiri terbimbing pada mata pelajaran Kompetensi Kejuruan Akuntansi dengan Kompetensi Dasar Aktiva Tetap. Penelitian ini terlaksana dalam 2 siklus. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah dengan observasi yang dicatat ke dalam lembar observasi serta dokumentasi baik berupa silabus dan RPP atau dokumentasi gambar. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis deskriptif kuantitatif dengan persentase. Berdasarkan hasil yang diperoleh selama pelaksanaan penelitian tindakan kelas, dapat dijelaskan bahwa: hasil peningkatan Aktivitas Belajar Siswa pada siklus I dalam penelitian ini menunjukkan persentase rata-rata Aktivitas Belajar Siswa sebesar 62,77%. Kemudian dilaksanakan penelitian tindakan kelas siklus II dimana telah menghasilkan persentase rata-rata aktivitas belajar siswa menjadi 82,34% yang berarti meningkat sebesar 19,57%. Angka tersebut juga telah menunjukkan bahwa rata-rata aktivitas belajar siswa telah mencapai kriteria minimal (75%). Maka dapat disimpulkan bahwa: Implementasi Pembelajaran Berbasis Inkuiri (PBI) dengan Pendekatan Inkuiri Terbimbing dapat meningkatkan Aktivitas Belajar Pada Kompetensi Dasar Aktiva Tetap Siswa Kelas XI Akuntansi 2 SMK 17 Magelang tahun ajaran 2017/2018.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Aktivitas Belajar, Pembelajaran Berbasis Inkuiri, Inkuiri Terbimbing
Subjects: Umum > Penelitian
Pendidikan > Pendidikan (Umum)
Ilmu Sosial > Ekonomi > Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Pendidikan Akuntansi
Depositing User: Admin Akuntansi FE
Date Deposited: 31 Aug 2018 01:31
Last Modified: 30 Jan 2019 17:00
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/59401

Actions (login required)

View Item View Item