PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA PERMULAAN DENGAN METODE SAS (STRUKTURAL ANALITIK SINTETIK) KELAS I SEKOLAH DASAR NEGERI KARANGANYAR NGEMPLAK SLEMAN YOGYAKARTA

Pasetyowati, Nila Bekti (2012) PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACA PERMULAAN DENGAN METODE SAS (STRUKTURAL ANALITIK SINTETIK) KELAS I SEKOLAH DASAR NEGERI KARANGANYAR NGEMPLAK SLEMAN YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Nila Bekti Pasetyowati.pdf

Download (85kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan proses dan hasil keterampilan membaca permulaan dengan metode SAS (Struktural Analitik Sintetik) kelas I Sekolah Dasar Negeri Karanganyar Ngemplak Sleman Yogyakarta. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (classroom action research) kolaborasi. Desain penelitian ini menggunakan model spiral yang terdiri dari dua siklus dengan menggunakan desain Kemmis dan Taggart. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas I Sekolah Dasar Negeri Karanganyar berjumlah 34 siswa. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah: 1)tes membaca, 2)dokumentasi, dan 3) catatan lapangan. Adapun data kuantitatif dianalisis dengan statistik deskriptif yaitu dengan mencari rerata. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan menggunakan metode SAS (Struktural Analitik Sintetik) dapat meningkatkan keterampilan membaca permulaan pada siswa kelas I Sekolah Dasar Negeri Karanganyar. Peningkatan proses keterampilan membaca permulaan siswa kelas I kondisi awal 20,58% meningkat sebesar 5,82% menjadi 26,4% pada siklus I dan siklus II meningkat sebesar 20,59 menjadi 41,17%. Adapun peningkatan hasil keterampilan membaca permulaan siswa kelas I rata-rata nilai membaca permulaan siswa pada siklus I sebesar 6,3, kondisi awal 60,00 meningkat menjadi 66,3 dan peningkatan hasil keterampilan membaca permulaan pada siklus II sebesar 18, kondisi awal 60,00 meningkat menjadi 78,00. Kata kunci: membaca permulaan, metode SAS

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Bahasa dan Sastra > Bahasa dan Sastra Indonesia
Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 18 Sep 2012 10:43
Last Modified: 29 Jan 2019 16:23
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/5935

Actions (login required)

View Item View Item