Pengembangan Pembelajaran Bola Basket dengan Pendekatan Teaching Games for Understanding (TGfU) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Anak Kelas V SD

Waffak, Muhammad Nasihul (2018) Pengembangan Pembelajaran Bola Basket dengan Pendekatan Teaching Games for Understanding (TGfU) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Anak Kelas V SD. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-muhammad-nasihu-waffak-16711251069.pdf
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengembangkan model pembelajaran bola basket dengan menggunakan pendekatan TGfU, (2) mengetahui hasil pembelajaran bola basket terutama melempar, menangkap, dan menembak dengan menggunakan pendekatan TGfU. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan. Model yang dikembangkan adalah adaptasi Sugiyono (2016) yang meliputi (1) studi pendahuluan, (2) penyusunan produk dan (3) tahap pengembangan dan evaluasi. Tahap pengembangan dan evaluasi berupa uji validasi ahli, uji skala kecil, uji coba skala besar dan uji efektifitas. Validasi ahli pengajaran bola basket ada dua, satu praktisi bola basket dan satu materi pembelajaran bola basket, dan subjek penelitian 16 siswa kelas V dari satu sekolah dasar untuk tes skala kecil, 68 siswa kelas V dari dua sekolah dasar untuk tes berskala besar, dan 58 siswa kelas V dari dua sekolah dasar untuk menguji efektivitas. Pengamatan, wawancara, dan dokumentasi digunakan untuk mengumpulkan data tentang percobaan percontohan skala kecil dan uji coba berskala besar. Analisis data menggunakan statistik deskriptif untuk mengevaluasi model pengajaran bola basket khususnya materi melempar, menangkap, dan menembak dengan pendekatan TGfU. Pra-tes dan pasca tes diberikan dalam uji efektifitas untuk menentukan kemampuan siswa sebelum dan sesudah belajar. Uji efektifitas peneliti menggunakan metode uji T paired sampel tes untuk mengetahui meningkatnya hasil belajar peserta didik. Penilaian ini menggunakan Games Performance Assesment Instrument (GPAI) penilaian ini untuk mengetahui tingkat keberhasilan dari segi kognitif, afektif, dan psikomotorik dalam permainan bola basket di sekolah dasar. Hasil penelitian ini adalah model pengajaran bola basket dengan pendekatan TGfU dalam bentuk buku panduan dan CD yang berisi materi melempar, menangkap, dan menembak melalui pendekatan TGfU. Model yang dikembangkan dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik dari segi kognitif, afektif, dan psikomotorik. Setelah pembelajaran pendidikan jasmani dikaitkan dengan pendekatan TGfU peserta didik merasa senang dan tidak bosan belajar bola basket dengan pendekatan TGfU, dan mereka bisa menunjukkan aktivitas belajar, kebebasan bergerak, pengambilan keputusan, kesadaran akan taktik, pelaksanaan keterampilan, disiplin dan sportivitas dalam belajar permainan bola basket.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: Pendekatan TGfU, Pembelajaran Bola Basket, Melempar, Menangkap, Menembak, dan Hasil Belajar
Subjects: Olahraga
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Ilmu Keolahragaan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 02 Aug 2018 03:33
Last Modified: 11 Jan 2022 01:43
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/58056

Actions (login required)

View Item View Item