Sabatino, Crezenco Lucky (2018) ANALISIS FAKTOR KESULITAN BELAJAR SISWA KELUARGA MENUJU SEJAHTERA DI SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Teknik.
|
Text
Skripsi ALL.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penyebab kesulitan belajar yang dialami peserta didik Keluarga Menuju Sejahtera SMK Negeri 3 Yogyakarta ditinjau dari faktor internal dan eksternal. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriftif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa keluarga menuju sejahtera di SMK Negeri 3 Yogyakarta yang berjumlah 41 siswa dari Jurusan Teknik Kendaraan Ringan. Data anak didik keluarga menuju sejahtera diperoleh dari pengumpulan dokumentasi dan wawancara yang dilakukan kepada siswa . Analisis data yang digunakan adalah analisis data melalui perhitungan rata-rata (mean) skor dengan bantuan SPSS Versi 16.0 for Windows dan mengunakan penelitian populasi sehingga seluruh responden digunakan sebagai subjek penelitian. Teknik pengumpulan data menggunakan angket/kuesioner dengan teknik skala likert.. Hasil penelitian menunjukan bahwa faktor yang menyebabkan siswa mengalami kesulitan belajar ditinjau dari faktor internal adalah faktor intelegensi dengan sebesar 24,73%, faktor minat sebesar 21,5%, faktor motif sebesar 24,73%, faktor kematangan sebesar 29,03%. Sedangkan jika ditinjau dari faktor eksternal meliputi faktor keluarga sebesar 36,36%, faktor sekolah sebesar 37,66%, faktor lingkungan sebesar 25,98%.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | faktor, kesulitan belajar, KMS |
Subjects: | Teknik & Teknologi > Teknik Otomotif |
Divisions: | Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Otomotif |
Depositing User: | Perpustakaan FT |
Date Deposited: | 01 Aug 2018 03:09 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 16:46 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/57933 |
Actions (login required)
View Item |