PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE ROTATING TRIO EXCHANGE UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR KOMPUTER DAN JARINGAN DASAR SISWA KELAS X EC SMK NEGERI 1 MAGELANG

Jumiyati, Jumiyati (2018) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE ROTATING TRIO EXCHANGE UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR KOMPUTER DAN JARINGAN DASAR SISWA KELAS X EC SMK NEGERI 1 MAGELANG. S1 thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
14520241015_NASKAH_SKRIPSI-sukses1.pdf

Download (6MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar Komputer dan Jaringan Dasar siswa kelas X EC SMK Negeri 1 Magelang dengan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Rotating Trio Exchange. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian ini yaitu siswa kelas X EC yang berjumlah 31 siswa. Penelitian dilakukan dalam dua siklus yang setiap siklusnya terdiri dari dua pertemuan. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi keaktifan belajar, tes hasil belajar, dan dokumentasi. Metode untuk analisis data yaitu analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Rotating Trio Exchange dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa kelas X EC SMK Negeri 1 Magelang pada mata pelajaran Komputer dan Jaringan Dasar di SMK Negeri 1 Magelang. Peningkatan keaktifan belajar siswa dapat dilihat dari masing-masing siklus. Rata-rata persentase keaktifan belajar siswa di siklus I sebesar 57,69% dan meningkat di siklus II menjadi 70,38%. Peningkatan hasil belajar siswa dilihat dari peningkatan persentase ketuntasan hasil belajar siswa. Persentase ketuntasan hasil belajar siswa saat pra-siklus yakni sebesar 29,03%, selanjutnya meningkat saat siklus I menjadi 53,33% dan meningkat lagi di siklus II menjadi 70%.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: PTK, Rotating Trio Exchange, keaktifan, hasil belajar, Komputer dan Jaringan Dasar
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Elektro
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Informatika
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 01 Aug 2018 02:16
Last Modified: 30 Jan 2019 16:46
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/57926

Actions (login required)

View Item View Item