PENERAPAN PENDEKATAN ILMIAH DALAM PEMBELAJARAN PJOK YANG DILAKUKAN PESERTA DIDIK BERDASARKAN PENDAPAT GURU

Joko, Langgeng Tri (2018) PENERAPAN PENDEKATAN ILMIAH DALAM PEMBELAJARAN PJOK YANG DILAKUKAN PESERTA DIDIK BERDASARKAN PENDAPAT GURU. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.

[img]
Preview
Text
PENERAPAN PENDEKATAN ILMIAH DALAM PEMBELAJARAN PJOK BERDASARKAN PENDAPAT GURU_LANGGENG TRI JOKO_1.pdf

Download (7MB) | Preview

Abstract

Penerapan Pendekatan Ilmiah dalam pembelajaran PJOK masih membingungkan bagi guru. Guru merasa pendekatan ilmiah yang diterapkan masih kurang sesuai dengan tahapan 5M. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pendapat guru dari penerapan pendekatan ilmiah yang dilakukan oleh peserta didik dalam pembelajaran PJOK se-Kecamatan Sentolo Kabupaten Kulon Progo Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif kuantitatif. Metode penelitian ini menggunakan metode survei, sedangkan teknik pengumpulan datanya menggunakan angket. Populasi dalam penelitian ini adalah guru PJOK SD yang mengajar di Kecamatan Sentolo Kabupaten Kulon Progo sebanyak 37 guru. Sampel Penelitian ini yaitu 25 guru PJOK dari 24 SD Negeri di Kecamatan Sentolo Kabupaten Kulon Progo yang Sudah menerapkan Pendekatan Ilmiah dalam pembelajaran PJOK yang dilaksanakan. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik Pusposive Sampling. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis deskripsi dengan persentase yang dikategorikan menjadi 4 kategori yaitu baik, cukup baik, kurang baik, dan tidak baik. Hasil Penelitian itu menunjukkan bahwa pendapat guru PJOK SD terhadap penerapan Pendekatan Ilmiah yang dilakukan oleh peserta didik dalam pembelajaran PJOK se-Kecamatan Sentolo Kabupaten Kulon Progo menunjukkan sebanyak 60% (15 orang) guru memiliki pendapat baik, 40% (10 orang) guru memiliki pendapat cukup baik, 0% guru memiliki pendapat kurang baik, 0% guru memiliki pendapat tidak baik. Berdasarkan nilai rata-rata, yaitu 102,76, pendapat guru pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan masuk dalam kategori “baik”

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: pendapat, guru PJOK, Pendekatan Ilmiah
Subjects: Olahraga
Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar
Depositing User: Perpustakaan FIK
Date Deposited: 23 Jul 2018 06:28
Last Modified: 30 Jan 2019 16:44
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/57845

Actions (login required)

View Item View Item