Santoso, Wahyu Dwi (2018) TINGKAT KEMAMPUAN MOTORIK SISWA KELAS IV DAN V SD NAHDLATUI ULAMA YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2017/2018. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.
|
Text
SKRIPSI_WAHYU DWI SANTOSO.pdf Download (28MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh kurang aktifnya siswa dalam mengikuti pembelajaran penjas dimungkinkan dipengaruhi oleh kemampuan motorik siswa kelas IV dan V SD Nahdlatul Ulama Yogyakarta Tahun Ajaran 2017-2018. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar kemampuan motorik siswa kelas IV dan V SD Nahdlatul Ulama Yogyakarta Tahun Ajaran 2017-2018. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif, dengan menggunakan metode survei dalam bentuk tes dan pengukuran. Populasi penelitian adalah siswa kelas IV dan V SD Nahdlatul Ulama Yogyakarta Tahun Ajaran 2017-2018, yang berjumlah 70 siswa (36 siswa putra dan 34 siswa putri). Instrumen yang digunakan adalah motor ability test dari Nurhasan, (2004: 6.6) yang tesnya terdiri dari: tes shuttle-run 4 x 10 meter, tes lempar tangkap bola jarak 1 meter dengan tembok, tes stork stand positional balance, tes lari cepat 30 meter.Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dengan persentase.Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan motorik siswa kelas IV dan V SD Nahdlatul Ulama Yogyakarta Tahun Ajaran 2017-2018 sebagian besar berkategori sedang. Sedangkan antara kelas IV dan V tidak ada perbedaan yang signifikan.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | kemampuan motorik, SD Nahdlatul Ulama Yogyakarta |
Subjects: | Olahraga Olahraga > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) > Pendidikan Olahraga > Pendidikan Jasmani, Kesehatan Dan Rekreasi (PJKR) |
Depositing User: | Perpustakaan FIK |
Date Deposited: | 17 Jul 2018 07:22 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 16:42 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/57775 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |