PENGEMBANGAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN CD IPA INTERAKTIF BERBASIS MACROMEDIA FLASH PADA MATERI TANAH DAN STRUKTUR BUMI UNTUK SISWA KELAS V SD N SUMBER 2

Arifin, Tiyas (2018) PENGEMBANGAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN CD IPA INTERAKTIF BERBASIS MACROMEDIA FLASH PADA MATERI TANAH DAN STRUKTUR BUMI UNTUK SISWA KELAS V SD N SUMBER 2. S1 thesis, PGSD.

[img] Text
Tiyas Arifin.pdf
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk menghasilkan multimedia pembelajaran interaktif pada materi tanah dan struktur bumi untuk kelas V di SD N Sumber 2 yang layak digunakan untuk pembelajaran. Multimedia ini memudahkan siswa untuk mempelajari pembelajaran IPA sesuai dengan gaya belajar siswa dan kecerdasan berpikir siswa. Selain itu, multimedia ini dapat memberikan pembelajaran yang baru bagi guru SD dalam menyampaikan materi tersebut. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan (R&D) yang mengadaptasi dari model 4D (Define, Design, Development, Dissemination) yang dikembangkan oleh Thiagarajan. Peneliti membatasi hanya sampai tahap Development karena keterbatasan. Evaluasi yang dilakukan meliputi evaluasi ahli dan uji coba produk. Subjek penelitian ini melibatkan dua puluh tiga responden, terdiri dari dua siswa untuk uji coba perorangan, enam siswa untuk uji coba kelompok kecil, dan lima belas untuk uji coba lapangan. Sebelum di uji cobakan. Produk divalidasi terlebih dahulu oleh ahli media dan ahli materi. Data dikumpulkan melalui wawancara dan angket, sedangkan analisa data dilakukan secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukan bahwa rerata hasil uji ahli media sebesar 5 dengan kriteria sangat baik. hasil uji ahli materi sebesar 4,37 dengan kriteria sangat baik. Untuk uji pengguna yaitu, rerata hasil uji coba perorangan sebesar 4,3 dengan kriteria sangat baik, hasil uji coba kelompok kecil sebesar 4,54 dengan kriteria sangat baik, dan hasil uji coba lapangan mendapat rerata 4,54 dengan kriteria sangat baik. hal ini membuktikan bahwa multimedia pembelajaran interaktif ini sudah layak digunakan sebagai sumber belajar karena telah sesuai dengan kriteria yang ditentukan, yaitu hasil penilaian uji coba lapangan minimal masuk ke dalam kriteria baik. Kata Kunci: multimedia interaktif, IPA, tanah dan struktur bumi

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Ilmu Pengetahuan Alam
Pendidikan > Media Pendidikan
Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Admin PGSD FIP
Date Deposited: 11 May 2018 05:45
Last Modified: 30 Jan 2019 16:27
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/56977

Actions (login required)

View Item View Item