Pratiwi, Sar Weni (2017) IDENTIFIKASI PERMASALAHAN INDIGO PADA MASA DEWASA AWAL DI YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan.
![]() |
Text
Sar Weni Pratiwi_12104244056.pdf Restricted to Repository staff only Download (5MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi permasalahan internal dan eksternal pada indigo dewasa awal di Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode penelitian studi kasus. Subjek dalam penelitian ini berjumlah tiga orang. Penelitian dilakukan di Bantul dan Kulon Progo di lingkungan kediaman subjek. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data adalah wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi data. Uji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data model Miles dan Huberman, yaitu dengan langkah reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa identifikasi permasalahan internal dan eksternal pada ketiga subjek yaitu SN, EL dan BA memiliki perbedaan. Permasalahan internal yang terdiri dari aspek emosi, fisik, dan intelegensi, serta permasalahan eksternal meliputi aspek sosial. Identifikasi permasalahan internal pada aspek emosi subjek SN dan EL mengalami permasalahan dalam mengendalikan emosi sedangkan BA lebih tenang, kemudian pada aspek fisik SN dan EL juga sering mengalami permasalahan pada fisik misal kelelahan, sakit perut dan pusing sedangkan BA tidak memiliki keluhan. Selanjutnya pada kemampuan intelegensi subjek SN memiliki skor IQ=127 dikategorikan superior, subjek EL memiliki skor IQ=115 dikategorikan diatas rata-rata dan subjek BA yang tidak memiliki dokumentasi hasil test karena hilang dan tidak bersedia dilakukan test ulang. Identifikasi permasalahan pada kondisi sosial ketiga subjek dapat bersosialisasi, menjalin interaksi dan relasi sosial dengan harmonis dan mendapatkan penerimaan lingkungan walau awalnya subjek mengalami permasalahan pada penyesuaian lingkungan terhadap keindigoannya pada subjek SN dan EL. Kemudian BA dan EL mendapatkan dukungan dari keluarga sedangkan SN tidak mendapatkan dukungan keluarga mengenai keindigoannya tersebut. Kata kunci: identifikasi permasalahan, Indigo, dewasa awal.
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | identifikasi permasalahan, Indigo, dewasa awal |
Subjects: | Pendidikan > Psikologi Pendidikan dan Bimbingan |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | Admin Psikologi Pendidikan dan Bimbingan FIP |
Date Deposited: | 05 Apr 2018 03:02 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 16:13 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/56459 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |