Setianingrum, Titin (2018) UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN SOSIAL MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI KEPEK KECAMATAN PENGASIH KULON PROGOTAHUN AJARAN 2016/2017. S1 thesis, PGSD.
Text
Titin Setianingrum.pdf Restricted to Registered users only Download (5MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan sosial siswa melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together pada siswa kelas IV Sekolah Dasar Kepek Kecamatan Pengasih Kulon Progo. Jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas dengan desain model Kemmis dan Mc. Taggart. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV yang berjumlah 30 siswa. Penelitian dilaksanakan pada bulan November 2016-Juni 2017 di SD Kepek. Penelitian dilaksanakan dalam 2 siklus dengan dua pertemuan tiap siklus. Data hasil penelitian diperoleh melalui observasi sebagai data utama dan wawancara sebagai data pendukung. Teknik analisis data yaitu secara kuantitatif deskriptif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe Numbered Heads Together yaitu (1) numbering,(2) questioning, (3) heads together, dan (4) answering dapat meningkatkan keterampilan sosial siswa kelas IV. Pada pra tindakan ada 11 siswa (36,67%%) yang mencapai predikat baik. Nilai rata-rata kelas adalah 6,19. Pada siklus I ada 15 siswa (50%) yang mencapai predikat baik. Nilai rata-rata kelas sebesar 7,09. Indikator yang tercapai adalah berani bertanya, mengemukakan pendapat, menghargai pendapat orang lain, dan dapat bekerja sama. Pada siklus II ada 28 siswa (93,31%) yang mencapai predikat baik. Rata-rata kelas sebesar 8,01. Indikator yang belum tercapai adalah berani bertanya dan menunjukkan kestabilan emosi saat berinteraksi dengan orang lain. Hasil tersebut menunjukkan bahwa di siklus II keterampilan sosial siswa telah mencapai kriteria keberhasilan penelitian ini yaitu ≥75% siswa kelas IV menunjukkan predikat baik pada keterampilan sosial. Kata kunci : Keterampilan Sosial, Model Pembelajaran Kooperatif tipe Numbered Heads Together
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Divisions: | Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGSD - Pendidikan Guru Sekolah Dasar |
Depositing User: | Admin PGSD FIP |
Date Deposited: | 26 Mar 2018 05:07 |
Last Modified: | 30 Jan 2019 16:10 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/56333 |
Actions (login required)
View Item |